Mematikan, Ini Deretan Drone Canggih Hizbullah 

Kamis, 06 Juni 2024 - 11:00 WIB
loading...
Mematikan, Ini Deretan...
Hizbullah mengembangkan teknologi drone yang tengah menjadi tren global. (Foto: Dok SINDOnews)
A A A
JAKARTA - Kelompok militan Hizbullah mengembangkan teknologi drone yang tengah menjadi tren global. Berikut ini deretan drone canggih Hizbullah.

Melansir berbagai sumber, Kamis (6/6/2024) kelompok milisi Hizbullah yang fokus melawan Israel ini selama bertahun-tahun mencoba mengintegrasikan teknologi canggih dari Iran. Salah satunya, kendaraan udara tak berawak (UAV) alias drone.

Hizbullah menilai akan memeroleh keuntungan strategis dengan mengaktifkan kemampuan pengintaian dan serangan di berbagai wilayah operasional. Berikut deretan drone canggih yang digunakan Hizbullah.

1. Mirsad 1 dan Mirsad 2


Mirsad 1 menjadi hasil pengembangan drone Mohajer 2 Iran sejak 2002. Drone ini terutama digunakan untuk pengintaian. Pengembangan ini menjadi salah satu upaya pertama Hizbullah dalam teknologi drone, serta menunjukkan kemampuannya mengumpulkan informasi intelijen di wilayah Israel.

Mengikuti Mirsad-1, Mirsad-2 dikembangkan pada 2003. Drone ini meniru model Mohajar 4 Iran yang menawarkan kemampuan lebih baik dibandingkan pendahulunya. Mirsad 2 digunakan untuk pengintaian dan operasi ofensif terbatas.


2. Ababil


Seri drone ini digunakan sejak era Perang Lebanon pada 2006. Drone Ababil mengadopsi model Ababil-T Iran. Drone ini dikenal karena keserbagunaannya dan digunakan untuk berbagai misi pengintaian. Selama konflik 2006, beberapa drone Ababil menjadi incaran Pasukan Pertahanan Israel.

3. Ayub


Drone Ayub menjadi komponen penting lainnya dari kemampuan UAV Hizbullah. Menggunakan teknologi Iran, Ayub digunakan dalam misi penting untuk menembus jauh ke wilayah udara Israel.

4. Burkan


Model drone baru ini dilengkapi dengan hulu ledak berat dan mengadopsi drone terbaru Iran, seperti Shahed 136. Drone Burkan mewakili peningkatan kemampuan ofensif Hizbullah yang memungkinkannya melakukan serangan lebih destruktif.

5. Ma'arab (Yaser)


Drone Ma'arab digunakan selama konflik Suriah yang diidentifikasi sebagai tiruan dari drone Yasser Iran. Drone ini digunakan secara luas untuk pengintaian dan penargetan yang menunjukkan keterlibatan Hizbullah dalam konflik regional di luar wilayah operasionalnya di Lebanon.

6. Rami-1


Drone ini seperti replika UAV Ra`ad-1 Iran. Spesifikasinya memperluas kemampuan pengintaian Hizbullah, serta mengumpulkan informasi rinci tentang posisi dan pergerakan musuh.


7. Drone Komersial


Selain UAV militer, Hizbullah juga menggunakan drone komersial yang diadaptasi untuk penggunaan militer. Drone ini dimodifikasi untuk menjatuhkan bom kecil dan melakukan misi pengawasan terperinci. Ukurannya yang kecil dan kebisingan rendah membuatnya sulit dideteksi. Spesifikasi ini menjadikannya ideal untuk operasi rahasia.

Operasi drone Hizbullah terlibat dalam beberapa insiden penting. Rata-rata penerbangan dronenya berlangsung hingga 18 menit, namun menunjukkan kemampuan Hizbullah untuk melakukan misi pengintaian jauh ke dalam wilayah udara Israel.

Perang Lebanon 2006


Selama konflik ini, Hizbullah berusaha menembus wilayah udara Israel dengan drone seperti Ababil. Meskipun berhasil dicegat, upaya ini menunjukkan nilai strategis Hizbullah pada teknologi drone.

Misi Ayub 2012


Sebuah misi penting drone Ayub terbang jauh ke wilayah udara Israel. Insiden tersebut menunjukkan peningkatan yang signifikan dalam jangkauan dan kemampuan drone Hizbullah.

Ladang Gas Karish 2022


Dalam operasi tingkat tinggi, Hizbullah meluncurkan drone menuju ladang gas Karish yang terletak di perairan sengketa antara Israel dan Lebanon. Meskipun drone ini dicegat oleh pasukan Israel, operasi tersebut menyoroti kesediaan Hizbullah untuk menggunakan drone di wilayah yang strategis dan diperebutkan.

Penggunaan drone secara ekstensif oleh Hizbullah yang didukung oleh teknologi Iran memungkinkan pesawat tak berawak ini melakukan misi pengintaian canggih dan melancarkan serangan. Kemampuan untuk mengevolusi drone yang digunakan Hizbullah mengadaptasi drone yang tersedia secara komersial untuk tujuan militer juga menunjukkan kecerdikan yang mempersulit upaya pertahanan terhadap drone.

MG/Muhammad Rauzan Ranupane Ramadan
(msf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Drone Gaza Dikenalkan,...
Drone Gaza Dikenalkan, Iran Pamerkan Kecanggihannya
Langit Indonesia Dinilai...
Langit Indonesia Dinilai Siap Jadi Panggung Drone Canggih
Ancol Sambut Tahun Baru...
Ancol Sambut Tahun Baru 2025 dengan Pertunjukan 1000 Drone
Mengerikan! China Bikin...
Mengerikan! China Bikin Drone Mungil yang Bisa Tembakkan Laser Pemotong Logam!
Memburu UFO, Senator...
Memburu UFO, Senator New Jersey Temukan Benda Canggih Ini
OpenAI Bantu AS Memproduksi...
OpenAI Bantu AS Memproduksi Drone Canggih Berbahaya
Taiwan Gunakan Drone...
Taiwan Gunakan Drone Buatan AS, China Jatuhkan Sanksi Skydo
Drone vs. Drone! Ukraina...
Drone vs. Drone! Ukraina Ciptakan Sting untuk Lawan Shahed Iran Milik Rusia!
DJI Tuduh AS Tanpa Malu...
DJI Tuduh AS Tanpa Malu Jiplak Teknologi Drone Militer China
Rekomendasi
Dokter Terduga Pelaku...
Dokter Terduga Pelaku Pelecehan Seksual di Malang Diperiksa Polisi Pekan Depan
MIUBaby Ukuran Jumbo...
MIUBaby Ukuran Jumbo Resmi Dirilis, Jawaban untuk Kebutuhan si Kecil
KAJ Imbau Paroki Bunyikan...
KAJ Imbau Paroki Bunyikan Lonceng Gereja Serentak Sore Ini Iringi Pemakaman Paus Fransiskus
Berita Terkini
7 Cara Mengatasi Ghost...
7 Cara Mengatasi Ghost Touch pada iPhone, Ternyata Mudah!
2 jam yang lalu
iPhone 16 Baru Diluncurkan,...
iPhone 16 Baru Diluncurkan, Pahami Istilah iPhone Inter
3 jam yang lalu
Cara Mengganti Bahasa...
Cara Mengganti Bahasa di HP Samsung, Wajib Tahu!
4 jam yang lalu
Jepang Kenalkan Rudal...
Jepang Kenalkan Rudal dengan Kecepatan Lebih dari 9.000 Km per-Jam
19 jam yang lalu
Desain 4 Model iPhone...
Desain 4 Model iPhone 17 Bocor, Begini Bentuknya
23 jam yang lalu
Thailand Uji Coba Teknologi...
Thailand Uji Coba Teknologi Peringatan Bencana lewat Smartphone
1 hari yang lalu
Infografis
Terungkap Rencana Rahasia...
Terungkap Rencana Rahasia Golden Dome, Perisai Rudal Canggih AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved