Tren Penggunaan Mesh Wi-Fi, Jala Pemancar Sinyal Agar Internet Tetap Lancar

Senin, 08 April 2024 - 10:30 WIB
loading...
Tren Penggunaan Mesh...
Mesh Wi-Fi seperti TP Link Deco X10 memberikan opsi kustomisasi bagi pengguna untuk mengatur internet di rumah. Foto: Sindonews/Danang Arradian
A A A
JAKARTA - Adopsi mesh Wi-Fi semakin populer. Terutama, di rumah tingkat ketika masing-masing anggota keluarga butuh internet cepat di seluruh penjuru rumah.

Mesh Wi-Fi sendiri berperan sebagai “jala pemancar sinyal” dari router utama yang terhubung di layanan penyedia jaringan Internet. Alat ini akan membantu menguatkan sinyal Wi-Fi di seluruh penjuru rumah. Khususnya, di tempat-tempat yang tidak terdeteksi.

Kebutuhan terhadap Mesh Wi-Fi ini belakangan semakin tinggi, kebutuhan akan sinyal W-Fi yang stabil di seluruh penjuru rumah. Perangkat seperti TP-Link Deco X10 tak sekadar berfungsi sebagai mesh Wi-Fi saja.

Namun, memiliki dukungan seperti aplikasi Deco yang memiliki banyak fungsi. Salah satunya Parental Controls untuk membatasi konsumsi internet di rumah, serta fitur keamanan untuk menghindari spam.

1. Perangkat
Tren Penggunaan Mesh Wi-Fi, Jala Pemancar Sinyal Agar Internet Tetap Lancar

TP-Link Deco X10 dipasarkan dalam opsi 1, 2, dan 3 pack. Di marketplace, harga Deco X10 adalah Rp1,8 juta. 1 unit Deco X10 bisa mengkover wilayah hingga 185 meter persegi. Artinya, untuk rumah 2 lantai sebenarnya cukup 1 atau 2 unit Deco X10 saja.

Desainnya sendiri elegan, dengan warna putih dan terlihat indah sebagai “pajangan”. Di dalam dus bawaan, pengguna sudah mendapatkan kabel power adapter juga ethernet untuk dicolok ke modem.

Proses instalasi pun mudah. Hanya saja setelah itu pengguna perlu melakukan penyetelan ulang beberapa perangkat elektronik karena jaringannya baru. Misalnya jika di rumah memakai CCTV, Smart TV, lampu pintar, dan lainnya.

2. Penggunaan
Tren Penggunaan Mesh Wi-Fi, Jala Pemancar Sinyal Agar Internet Tetap Lancar

Cara menggunakan Deco X10 sederhana. Lakukan langkah ini:

- Hubungkan modem internet ke Deco unit utama melalui kabel Ethernet.
- Hubungkan Deco unit lainnya ke stopkontak dan tunggu hingga LED menyala.
- Buka aplikasi TP-Link Deco dan ikuti petunjuk di layar untuk menyelesaikan pengaturan.

Beberapa fitur Deco X10 yang perlu dicermati:

- AI-Driven Mesh: Fitur ini diaktifkan secara otomatis.
- Parental Controls: Buka aplikasi Deco, pilih "More" > "Parental Controls".
- Guest Wi-Fi: Buka aplikasi Deco, pilih "Wi-Fi" > "Guest Wi-Fi".
- Network Optimization: Buka aplikasi Deco, pilih "More" > "Tools" > "Network Optimization". Pengguna bisa memantau performa dan penggunaan internet Deco X10.

3. Penempatan

Perangkat mesh Wi-Fi seperti Deco X10 idealnya diletakkan di lokasi sentral. Hindari penempatan di dekat benda logam, elektronik, atau tembok tebal. Performa optimal untuk satu unit Deco X10 mampu mengkover 185 meter persegi. Jadi cukup luas.

4. Fitur-fitur
Tren Penggunaan Mesh Wi-Fi, Jala Pemancar Sinyal Agar Internet Tetap Lancar

Konfigurasi aplikasi TP-Link Deco sebenarnya tidak terlalu sulit. Setelah mengunduh Deco X10, pengguna bisa menyesuaiakan pengaturan seperti nama jaringan, kata sandi, dan kontrol orang tua. Pengguna bisa mengaktifkan fitur AI-Driven Mesh untuk optimasi jaringan otomatis.

Fitur Parental Controls cocok dipakai untuk mengontrol akses internet anak-anak. Misalnya, orang tua bisa menonaktifkan Wi-Fi untuk perangkat dan IP Address tertentu.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Apple Siap Kenalkan...
Apple Siap Kenalkan Chip WiFi di iPhone 17
Dari Video Ultra HD...
Dari Video Ultra HD hingga VR/AR: Wi-Fi 6E & 7 Diharapkan bisa Mempercepat Transformasi Digital
5 Aplikasi Pencari Hotspot...
5 Aplikasi Pencari Hotspot Wi-Fi, Gratis dan Mudah Dipakai
Revolusi di Udara: Maskapai...
Revolusi di Udara: Maskapai Beralih ke Wi-Fi Gratis dan Starlink, Akankah Mengubah Industri Penerbangan?
Strategi Optimalkan...
Strategi Optimalkan Wifi Gratis pada Bisnis: Tampilkan Promo Tertarget hingga Analisis Konsumen
Cara Melihat History...
Cara Melihat History Pengguna WiFi: Panduan untuk Orang Tua Mengawasi Aktivitas Online Anak
Cara Melihat History...
Cara Melihat History Pengguna Wi-Fi Paling Sederhana
Arab Saudi Gratiskan...
Arab Saudi Gratiskan Layanan Wi-Fi Berkecepatan Tinggi untuk Jamaah Haji
Kenapa WiFi Obtaining...
Kenapa WiFi Obtaining IP Address terus? Ini Cara Mengatasinya
Rekomendasi
3 Gempa Beruntun Guncang...
3 Gempa Beruntun Guncang Padang Panjang dan Tanah Datar, Warga Panik Berhamburan Keluar Rumah
Siapa Scott Bessent,...
Siapa Scott Bessent, Menkeu Gay AS yang Resmikan Penjualan Logam Jarang Ukraina ke AS?
Melegakan! Petani Nikmati...
Melegakan! Petani Nikmati Gabah Rp 6.500 dan Kemudahan Beli Pupuk Sesuai HET!
Berita Terkini
Apple Tunggu Tangan...
Apple Tunggu Tangan Robot untuk Pindahkan iPhone dari China
42 menit yang lalu
Mencekam! Badai Pasir...
Mencekam! Badai Pasir dari 9 Negara Arab Bergeser Menerjang Israel
2 jam yang lalu
Membelah Kegelapan Visual:...
Membelah Kegelapan Visual: Xiaomi A Pro Series 2026: TV Pintar Kelas Sultan, Harga Merakyat!
2 jam yang lalu
Israel Dikepung Badai...
Israel Dikepung Badai Pasir, Langit Jerusalem Berubah Merah Darah
4 jam yang lalu
Spesifikasi Oppo Find...
Spesifikasi Oppo Find N5: Layar Lipat 8 Inci, Kamera Hasselblad, Fast Charging 80W, dan Baterai 5.600 mAh
4 jam yang lalu
Oppo Find N5: Menggenggam...
Oppo Find N5: Menggenggam HP Lipat Setipis Paspor dengan Performa ala Laptop!
5 jam yang lalu
Infografis
Bahlil Beri Sinyal Ojek...
Bahlil Beri Sinyal Ojek Online Tak Dapat BBM Subsidi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved