Cara Mengubah HP Jadi Mikrofon, Ternyata Mudah!

Jum'at, 08 Maret 2024 - 11:44 WIB
loading...
Cara Mengubah HP Jadi...
Cara menjadikan HP sebagai mikropon eksternal menarik untuk diketahui. Foto: ist
A A A
JAKARTA - Cara mengubah HP jadi mikrofon menjadi ulasan menarik untuk diketahui. Tak sulit, langkah-langkahnya bisa diikuti dengan praktis. Pada perkembangannya, smartphone tak hanya digunakan sebagai alat komunikasi atau bermain game saja.

Seiring waktu, muncul berbagai kegunaan lain yang bermanfaat bagi kehidupan sehari-hari. Misalnya, seperti menjadikannya sebagai remot TV/AC hingga mikrofon eksternal bagi laptop atau komputer.

Lantas, bagaimana cara menjadikan HP sebagai mikrofon eksternal? Simak ulasannya berikut ini sebagaimana dihimpun dari berbagai sumber, Rabu (6/3/2024).

Cara Mengubah HP Jadi Mikrofon

Cara menjadikan smartphone sebagai mikrofon bisa dilakukan dengan sejumlah hal. Salah satu yang paling mudah adalah melalui bantuan aplikasi seperti WO Mic.

Melalui aplikasi tersebut, nantinya Anda bisa memanfaatkan Bluetooth, USB hingga Wi-Fi untuk menghubungkan mikrofon smartphone ke perangkat seperti laptop atau komputer. Berikut langkah-langkahnya yang bisa disimak.

1. Unduh Aplikasi WO Mic di HP

Pertama, silahkan unduh dan install terlebih dahulu aplikasi WO Mic melalui Play Store. Platform tersebut nantinya akan membantu menjadikan HP Anda menjadi mikrofon eksternal.

2. Unduh WO Mic di PC atau Laptop

Selain mengunduh WO Mic di smartphone yang digunakan, Anda juga perlu mendownload dan menginstall aplikasi tersebut di PC/Laptop. Unduhan bisa didapatkan pada laman resmi WO Mic.

Saat memilih file unduhan, pilih ‘Client on PC’. Lalu, selesaikan proses download hingga instalasi.

3. Hubungkan HP dengan PC/Laptop

Setelah aplikasi WO Mic terpasang pada masing-masing perangkat yang dipakai, langkah berikutnya adalah menghubungkan HP dengan PC/Laptop terkait. Anda bisa menghubungkannya melalui Wi-Fi agar lebih mudah.

4. Buka Aplikasi WO Mic

Buka aplikasi WO Mic di HP, lalu masuk ke menu ‘Settings’. Cari opsi ‘Transport’, lalu ganti menjadi Wi-Fi.

Setelah itu, klik ‘Start’. Lalu, catat IP yang tertera.

Kemudian, buka juga aplikasi WO Mic di PC/Laptop. Klik opsi ‘Connect’, lalu masukkan IP yang sebelumnya sudah dicatat.

Jika sudah, klik ‘OK’ untuk melanjutkan. Setelahnya, masuk ke menu ‘Options’, lalu nyalakan opsi ‘Play in speaker’.


5. Coba Gunakan

Setelah itu, silahkan mulai mencoba menggunakannya. Agar lebih jelas, besarkan volume speaker pada ponsel, lalu tes bagian mikrofonnya.
Demikianlah ulasan mengenai cara mengubah HP jadi mikrofon dengan mudah. Selamatmencoba!
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2556 seconds (0.1#10.140)