Son of Concorde, Jet yang Bisa Melesat dari London ke New York hanya 90 Menit

Jum'at, 24 November 2023 - 21:41 WIB
loading...
Son of Concorde, Jet...
Son of Concorde pesawat super cepat buatan NASA. FOTO/ Despatch
A A A
NEW YORK - NASA telah sukses menciptakan penerus jet Concord yang diberi nama Son of Concorde. Dikatakan bahwa jet super cepat tersebut mampu melesat dari London, Inggris ke New York, Amerika hanya dalam waktu 90 menit.


Jet dengan bentuk seperti anak panah ini diciptakan untuk bisa terbang lebih cepat dari kecepatan suara, hampir dua kali lebih cepat dari Concorde. Tak main-main, kecepatannya tembus 925mph, melansir Metro, Jumat (24/11/2023).

Dalam persiapan untuk penerbangan perdananya, jet tersebut telah dipindahkan ke gudang cat di fasilitas Lockheed Martin Skunk Works di Palmdale, California. Nantinya Son of Concorde akan dicat untuk perlindungan ekstra.

“Skema cat akan mencakup bodi yang sebagian besar berwarna putih, bagian bawah sonic blue NASA, dan aksen merah di sayap. Catnya tidak hanya menambah nilai kosmetik tapi juga melindungi pesawat dari kelembaban dan korosi," kata NASA.

Setelah dicat, para insinyur akan melakukan pengukuran akhir terhadap berat dan bentuk pastinya untuk meningkatkan pemodelan komputer dan membantu mengurangi suara dentuman sonik untuk meminimalkan polusi suara.

NASA mengatakan pada bulan Agustus bahwa mereka telah mengidentifikasi pasar penumpang potensial di sekitar 50 rute antar kota. Diharapkan satu rute akan menawarkan penerbangan dari New York City ke London hingga empat kali lebih cepat dibandingkan jet biasa.

Jet diharapkan bisa mulai diluncurkan secara resmi pada tahun depan. Selanjutnya jet akan diterbangkan ke beberapa wilayah untuk mengumpulkan data tentang persepsi masyarakat atas suara yang dihasilkannya.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Jepang Kenalkan Rudal...
Jepang Kenalkan Rudal dengan Kecepatan Lebih dari 9.000 Km per-Jam
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan...
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan Bisa Menjerit saat Tersakiti
China Siap Lanjutkan...
China Siap Lanjutkan Misi Luar Angkasa Minggu ini
Diselimuti Jutaan Telur...
Diselimuti Jutaan Telur Raksasa, Gunung Berapi Bawah Laut Purba Ditemukan
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
China Negara Pertama...
China Negara Pertama yang Rutin Menggunakan Reaktor Nuklir Thorium
Ilmuwan Klaim Temukan...
Ilmuwan Klaim Temukan Bukti Keberadaan Alien
Lomba Balap Sperma untuk...
Lomba Balap Sperma untuk Tes Kesuburan Siap Digelar di AS
Chip Nubbin Siap Bawa...
Chip Nubbin Siap Bawa Manusia Masuk ke Dimensi Alam Tak Kasat Mata
Rekomendasi
Juara WBO Brian Norman...
Juara WBO Brian Norman Jr dan Tantangan Jin yang Menakutkan dari Jepang
10 Daftar Nama Brainrot...
10 Daftar Nama Brainrot Anomali, Fenomena Kemunduran Mental di Era Digital yang Viral
Teknologi AI Dorong...
Teknologi AI Dorong Pengembangan Industri Pertambangan
Berita Terkini
Jepang Kenalkan Rudal...
Jepang Kenalkan Rudal dengan Kecepatan Lebih dari 9.000 Km per-Jam
10 jam yang lalu
Desain 4 Model iPhone...
Desain 4 Model iPhone 17 Bocor, Begini Bentuknya
14 jam yang lalu
Thailand Uji Coba Teknologi...
Thailand Uji Coba Teknologi Peringatan Bencana lewat Smartphone
19 jam yang lalu
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan...
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan Bisa Menjerit saat Tersakiti
21 jam yang lalu
Dunia Gonjang-Ganjing,...
Dunia Gonjang-Ganjing, Kripto Kok Santai? Intip Rahasia Bitcoin Jadi Benteng Investasi di Tengah Krisis!
22 jam yang lalu
Fokus Masa Depan, LG...
Fokus Masa Depan, LG Bangun Jalinan Konektivitas dengan Mahasiswa
1 hari yang lalu
Infografis
Wajib Dicoba, Berikut...
Wajib Dicoba, Berikut 5 Makanan yang Bisa Dibuat dari Nasi Sisa
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved