Mengenal Kabala, Ajaran Mistis Yahudi yang Penuh dengan Misteri

Senin, 16 Oktober 2023 - 13:42 WIB
loading...
Mengenal Kabala, Ajaran...
Kabala merupakan hasil dari perkembangan dan transmisi tradisi lisan yang panjang dalam sejarah Yahudi. Foto/Ilustrasi/Ist
A A A
JAKARTA - Kabala menjadi kepercayaan Yahudi yang jarang diketahui publik hingga saat ini. Kabala bukan sebuah ajaran baru yang muncul secara tiba-tiba, melainkan hasil dari perkembangan dan transmisi tradisi lisan yang panjang dalam sejarah Yahudi.

Kabala mengajarkan tentang sifat-sifat Tuhan, alam semesta, dan hubungan antara manusia dengan penciptanya. Untuk lebih mengenal tentang ajaran mistis ini, simak ulasan lengkap berikut.

Mengenal Kabala sebagai Ajaran Mistis Yahudi


Kabala merupakan sebuah kata yang berasal dari bahasa Ibrani, yang secara harfiah berarti “menerima” atau “tradisi yang diterima”. Kabala adalah sebuah bentuk metode esoterik, ilmu disiplin, dan mazhab dari Yahudi.



Ajaran ini berusaha untuk menjelaskan hubungan antara Tuhan yang kekal dan tak berubah yang disebut Ein Sof (Yang Maha Tak Terhingga). Kabala juga membentuk dasar dari penafsiran agama secara mistis dalam Yahudi.

Ajaran Kabala menggunakan kitab-kitab suci Yahudi, seperti Tanakh (Kitab Suci Ibrani) dan literatur rabi tradisional. Semua kitab tersebut biasa digunakan untuk mengungkapkan dan mendemonstrasikan ajaran-ajaran mistisnya.

Kabala percaya bahwa kitab-kitab suci tersebut memiliki makna terdalam yang tersembunyi, yang hanya dapat diakses oleh orang-orang yang memiliki pengetahuan dan pengalaman khusus. Kabala juga menjelaskan tentang makna dari ketaatan terhadap hukum-hukum agama Yahudi.

Sementara itu, terdapat teks utama dari Kabala, yaitu Zohar, yang berarti “cahaya” atau “kilauan”. Zohar merupakan sebuah kumpulan komentar mistis atas kitab-kitab suci Yahudi, yang ditulis dalam bahasa Aram dan Ibrani pada abad ke-13 oleh seorang rabi Spanyol bernama Moses de Leon.

Dikutip dari laman pt.chabad, Zohar sendiri mengandung banyak simbol-simbol, metafora-metafora, dan alegori-alegori yang menggambarkan sifat-sifat Tuhan, alam semesta, dan manusia. Zohar juga memuat banyak cerita-cerita, legenda-legenda, dan dialog-dialog antara para rabi kuno tentang hal-hal mistis.



Salah satu metode yang diajarkan oleh Kabala untuk meningkatkan kesadaran spiritual adalah meditasi. Meditasi adalah sebuah praktik untuk menenangkan pikiran, meredakan stres, dan mencapai keadaan ketenangan dan kedamaian batin.

Dalam Kabala, ada berbagai macam teknik meditasi, seperti meditasi huruf-huruf Ibrani, meditasi nama-nama Tuhan, meditasi Pohon Kehidupan, meditasi cahaya ilahi, meditasi doa-doa Yahudi, dan lain-lain. Meditasi dapat dilakukan secara individu atau bersama-sama dengan orang-orang lain yang memiliki tujuan yang sama.

Sementara itu, ada doa, puasa, dan lain-lain yang bertujuan untuk membersihkan jiwa dan mendekatkan diri kepada Tuhan. Oleh karena itu, Kabala adalah sebuah ajaran yang menawarkan pandangan alternatif tentang realitas dan tujuan hidup manusia.
(okt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Google Diyakini Jadi...
Google Diyakini Jadi Alat yang Membantu Israel untuk Musnahkan Palestina
Mengapa Orang Yahudi...
Mengapa Orang Yahudi Cerdas, Pintar, dan Kaya? Berikut Hasil Risetnya
Columbus Divonis Orang...
Columbus Divonis Orang Yahudi dari Spanyol, Ini Bukti Ilmiahnya
3 Kelebihan Orang Yahudi...
3 Kelebihan Orang Yahudi dari Sisi Kecerdasan dan Genetik
Berapa Jumlah Orang...
Berapa Jumlah Orang Yahudi di Dunia? Lengkap dengan Persebarannya
Daftar Rudal Israel...
Daftar Rudal Israel yang Ditakuti Negara Timur Tengah
Lokasi Benda Paling...
Lokasi Benda Paling Dicari Israel Diklaim telah Ditemukan
Memburu Tabut Perjanjian,...
Memburu Tabut Perjanjian, Arkeolog Justru Temukan yang Lebih Mengerikan
Ritual Kurban Sapi Merah:...
Ritual Kurban Sapi Merah: Makna Religius, Hari Kiamat, dan Pertanda Eskatologis
Rekomendasi
SIG Pasok 76.000 Ton...
SIG Pasok 76.000 Ton Semen Dukung Pembangunan Bendungan Sidan di Bali
Khawatir Kim Soo Hyun...
Khawatir Kim Soo Hyun Bunuh Diri, Ibu Kim Sae Ron Tak Akan Merilis Foto Mesra Lainnya
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
Berita Terkini
Telkomsel Prestige SkyEase...
Telkomsel Prestige SkyEase Bikin Terbang ala Sultan: Dijemput, Dimanja di Lounge, Diantar ke Pesawat
14 jam yang lalu
Cara Mengatasi Ghost...
Cara Mengatasi Ghost Touch di HP realme, Perhatikan!
15 jam yang lalu
Siapkah Pendidik di...
Siapkah Pendidik di Indonesia Hadapi Era Kecerdasan Buatan/AI?
15 jam yang lalu
5 Negara yang Alami...
5 Negara yang Alami Gerhana Bulan Total di Bulan Maret 2025, dari Benua Amerika hingga Afrika
15 jam yang lalu
Google Chrome Akan Hilang...
Google Chrome Akan Hilang dari Perangkat Android?
16 jam yang lalu
Patogen Misterius yang...
Patogen Misterius yang Dikaitkan dengan Kutukan Mumi Terkuak
19 jam yang lalu
Infografis
5 Manfaat Salat Tarawih...
5 Manfaat Salat Tarawih bagi Kesehatan yang Harus Diketahui
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved