15 Trik Rahasia Pencarian Google yang Wajib Dicoba
loading...
A
A
A
JAKARTA - Ada sejumlah trik rahasia Google yang menarik untuk dicoba. Ini penting diketahui, sebab Google telah menjadi mesin pencari yang tak bisa dilepaskan dari kehidupan modern.
Dengan adanya Google, akses informasi telah jadi semakin mudah. Terlebih saat ini telah ada beberapa trik yang disediakan Google untuk lebih mempermudah akses pengguna.
Google tidak hanya bisa digunakan untuk mencari informasi melalui artikel tertentu, namun juga untuk membantu pekerjaan menghitung, mengkonversi mata uang, hingga mengetahui ramalan cuaca.
Dengan adanya Google, akses informasi telah jadi semakin mudah. Terlebih saat ini telah ada beberapa trik yang disediakan Google untuk lebih mempermudah akses pengguna.
Google tidak hanya bisa digunakan untuk mencari informasi melalui artikel tertentu, namun juga untuk membantu pekerjaan menghitung, mengkonversi mata uang, hingga mengetahui ramalan cuaca.
15 Trik Rahasia Google
1. Filetype
Dengan menambahkan kata filetype ke dalam kueri pencarian, maka akan mempermudah pengguna internet menemukan jurnal atau dokumen di Google yang sesuai dengan jenis file yang diinginkan. Misalnya seperti file.docx, atau file.PDF.2. Menggunakan Tanda Bintang
Dengan menambahkan tanda (*) di awal kalimat maka pengguna akan dapat menemukan artikel dengan tema yang lebih luas dan populer versi Google. Tanda ini juga bisa digunakan untuk menemukan informasi dengan kalimat yang terpotong.3. Informasi Spesifik
Untuk menemukan informasi yang spesifik tentang hal yang dicari, pengguna bisa menggunakan tanda petik (“…”) di antara keyword pencarian dan Google hanya akan menampilkan daftar konten dengan urutan kata yang sama persis.4. Tampilan Gravitasi Google
Apabila ingin hiburan menarik, pengguna bisa gunakan trik rahasia Google gravitasi. Caranya hanya dengan mengetikkan Google gravity dan pilih gravity – elgooG. Setelah itu tampilan browser akan terobrak-abrik sesuai dengan gravitasi Google.5. Ramalan Cuaca
Untuk mengetahui ramalan cuaca di suatu tempat, pengguna Google hanya perlu mengetik nama tempat atau kota diikuti dengan kata forecast. Misalnya seperti "Jakarta forecast".6. Mengetahui Waktu di Suatu Lokasi
Untuk mengetahui waktu di lokasi yang punya zona waktu yang berbeda. Caranya hanya tinggal mengetik "waktu" sebelum lokasi atau negara yang ingin diketahui waktunya.7. Mencari Nilai Saham
Untuk mencari nilai saham ini pengguna harus memahami kode pasar saham. Misalnya seperti stocks:ggrm, nantinya akan muncul berbagai informasi saham yang diinginkan.8. Menemukan Laman Website untuk Interlink
Interlink atau internal link adalah tautan atau link di sebuah text yang mengarahkan pengunjung ke halaman lain namun masih pada domain yang sama. Untuk membantu melakukan hal tersebut, pengguna hanya perlu mengetikkan site:nama website di depan kata kunci.9. Mencari Konten Kembar untuk Menjaga Traffic dan SEO Website
Untuk menemukan konten kembar di antara banyaknya konten di mesin pencari, pengguna hanya perlu mengetik site:websitekamu.com “[keyword]” di mesin pencari. Ini dilakukan supaya konten yang nantinya akan dipublish tidak dimatikan oleh konten lain.10. Konversi Mata Uang
Cara mengkonversi mata uang ini adalah dengan mengetik 1000 USD to IDR di kolom pencarian Google. Nantinya akan muncul konversi mata uang dari Google yang bisa digunakan oleh pengguna.11. Konversi Satuan
Selain mata uang, ada juga konversi satuan seperti berat, panjang, dan lainnya. Caranya hanya mengetik gram to pound atau km to feet. Nantinya akan muncul konversi satuan dari Google yang dapat digunakan.12. Mengetahui Jadwal dan Biaya Penerbangan
Ada trik rahasia Google untuk mengecek jadwal dan biaya penerbangan pesawat, yakni dengan mengetik flight dan Google akan memberikan beberapa pilihan maskapai penerbangan.13. Melacak Frekuensi Kompetitor dalam Publikasi Konten
Untuk mengecek seberapa sering kompetitor melakukan publikasi konten, maka bisa dilakukan dengan cara mengetik site : (sub-website) atau (sub-domain) dan klik tombol Tools di bawah kolom pencarian.14. Menemukan Konten dengan Keyword Tertentu dalam Halaman Teks
Untuk melakukan hal ini pengguna hanya perlu mengetik intext: keyword yang dicari. Nantinya akan bermunculan berbagai contoh artikel lain yang memiliki ranking bagus di mesin pencarian.15. Menggunakan Kalkulator
Untuk menggunakan kalkulator Google ini, pengguna hanya perlu mengetik 500*100/20 dan nantinya akan muncul kalkulator Google yang sudah siap digunakan.(dan)