Nostalgia dengan Penampakan Sosial Media Zaman Dulu yang Bikin Rindu

Jum'at, 04 Agustus 2023 - 22:22 WIB
loading...
Nostalgia dengan Penampakan Sosial Media Zaman Dulu yang Bikin Rindu
Yahoo Messenger resmi ditutup pada Selasa atau 17 Juli 2018 (Foto: Softpedia News)
A A A
JAKARTA - Penampakan sosial media zaman dulu yang bikin rindu banyak dicari oleh generasi muda era 2000an yang kini beranjak “menua”.

Memori masa muda tentu selalu menghadirkan tawa serta segudang rasa yang tak tergambarkan.

Saat itu, bisa dikatakan remaja-remaja yang gemar eksis yang akrab dengan sosial media, lantaran daya jangkaunya belum semasif seperti sekarang. Meski sudah meluas, namun penetrasi internet belum merata di seluruh wilayah di Indonesia.

Nah buat kamu yang merasa anak 2000an berikut penampakan sosial media zaman dulu yang bikin rindu, dirangkum dari berbagai sumber, Jumat (4/8/2023).

Penampakan Sosial Media Zaman Dulu yang Bikin Rindu

1. Friendster
Nostalgia dengan Penampakan Sosial Media Zaman Dulu yang Bikin Rindu

(Foto: Adweek.com)

Friendster dianggap sebagai kakeknya sosial media di Indonesia karena sangat populer di masanya. Sayang, kini Friendster sudah tidak eksis lagi.


Di masa kejayaannya, pengguna layanan sangat antusias karena bisa berkomunikasi dengan anggota lain, gonta-ganti backdrop serta menambahkan widget seperti music player dan tentu saja animasi glitter di tampilan profil.

2. Myspace

Nostalgia dengan Penampakan Sosial Media Zaman Dulu yang Bikin Rindu

(Foto: Publishing2.com)

Meski nama situs web jejaring sosial media ini kurang populer di Indonesia, di negara asal penciptanya, Amerika Serikat, Myspace banyak dimanfaatkan untuk memperkenalkan kehadiran band music terbaru. Kekuatannya jejaringnya pada fitur profil pribadi, blog, grup, foto, musik, dan video untuk kalangan remaja dan dewasa.

3. mIRC

Sebelum era chat WhatsApp, pendahulu chat di sosial media terpopuler ialah mIRC (Internet Relay Chat). Anak kecil hingga remaja berbondong-bondong ke warnet (warung internet) untuk menjajal layanan percakapan via internet ini. Pengguna mIRC selalu punya nickname khusus dan bebas menjelajah mencari teman baru di grup-grup percakapan. Kalimat awal para pengguna mIRC diawali dengan akronim ASL PLS alias menyebutkan umur, jenis kelamin, dan lokasi (age, sex, location)

4. Tumblr

Bagi yang punya hobi menulis, Tumblr cocok untuk menjadi sarana blogging dengan bonus fitur posting konten foto, teks, audio serta video seperti sosial media Facebook. Akan tetapi karena pada Tumblr pengguna bisa memperoleh ruang luas untuk menulis, mengatur konten serta tampilan.

5. Plurk

Jejaring sosial media satu ini punya keunikan di tampilan antarmuka berupa linimasa (timeline) kegiatan penggunanya. Maksimal satu unggahan linimasa diisi dengan 140 karakter. Keaktifan pengguna diukur melalui jumlah unggahan, tanggapan sampai ajakan bergabung ke Plurk. Semua aktivitas ini disebut dengan Karma yang akan bisa membuka aktivasi fitur layanan jika poinnya kian meningkat.

6. Yahoo Messenger

Pengirim pesan singkat yang popular dengan sebutan YM ini menawarkan fitur chat dan perkenalan dengan sesame pengguna. Fitur lainnya sangat membantu aktivitas pengguna seperti koneksi PC-PC, PC-Phone dan PC-to-PC Service, File Transfer, hingga Webcam hosting.

7. Mig33

Aplikasi chat room ini viral pada era 2008 hingga 2011 dan kini berevolusi menjadi Miggi. Sebagian anak muda yang memegang gawai Java dan Symbian pasti memiliki aplikai Mig33 karena merupakan aplikasi chat yang canggih saat itu.



Mig33 berbeda dengan WhatsApp dan Telegram, bahkan cenderung mirip dengan mIRC karena ada fitur room. Room memungkinkan pengguna dapat berkomunikasi dengan orang banyak di dalam satu wadah dan ada yang namanya admin room. Mig33 semakin menarik karena ada fitur kick sehingga sempat ada turnamen kicking

8. MXit

Lagi-lagi pengguna gawai Java dan Symbian ketagihan dengan aplikasi chatting dengan tampilan mirip BlackBerry. Aplikasi Mxit menawarkan pencarian teman virtual. Fiturnya telah dilengkapi dengan emoji mata cinta untuk simbol pacar virtual dalam obrolan di Mxit.

Kalimat pertama yang sering terucap sebagai pembuka obrolan, yaitu “Dengan siapa, dari mana?” Terkadang juga disingkat menjadi, “dngn cyp, drMn?”

9. Ebuddy

Aplikasi satu ini berbasis internet untuk mengirim pesan instan melalui jaringan. eBuddy mendukung berbagai layanan pesan instan, termasuk Yahoo! Messenger, Google Talk, Windows Live Messenger, AIM, ICQ, Facebook dan Myspace IM.
eBuddy dimulai sebagai layanan pesan instan berbasis web dengan nama e-Messenger pada 2003.
(msf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1081 seconds (0.1#10.140)