Misteri Makam Attila the Hun yang Tak Diketahui Lokasinya, Tokoh Legendaris Diangkat ke Layar Lebar

Kamis, 03 Agustus 2023 - 08:31 WIB
loading...
Misteri Makam Attila...
Attila the Hun Tokoh Legendaris yang Diangkat ke Layar Lebar. FOTO/ LIVE SCIENCE
A A A
JAKARTA - Attila adalah pemimpin Hun, orang non-Kristen yang tinggal di Dataran Besar Hongaria dan mengambil alih sebagian besar Eropa Tengah dari kekuasaan Kekaisaran Romawi selama abad ke-5 Masehi.



Attila the Hun (395-453), meninggal misterius pada malam pernikahannya pada usia 58 tahun.

Misteri ini menjadi bahan perdebatan, apakah Attila meninggal karena sebab alami, atau dibunuh (diracun) istri barunya, Ildico. Misteri Attila semakin panjang, karena keberadaan makamnya pun belum diketahui sampai saat ini.

Makam Attila the Hun tidak pernah ditemukan dan tidak jelas di mana tepatnya. “Hanya ada satu sumber tertulis [yang bertahan] tentang pemakaman Attila,” Zsofia Masek, peneliti pasca-doktoral arkeologi di Akademi Ilmu Pengetahuan Hungaria.

Sumber itu adalah penulis kuno abad keenam Jordanes, yang menulis dalam bukunya "Getica" bahwa Attila dimakamkan di peti mati rangkap tiga. Bagian paling dalam terbuat dari emas, lapisan kedua terbuat dari perak, dan yang paling luar terbuat dari besi.

“Emas dan perak menandakan kekayaan yang diperoleh Attila untuk Hun, sedangkan besi menandakan kekuatan militer Hun,” tulis Jordanes. Para pelayan yang membantu membangun makam itu dibunuh untuk merahasiakan lokasinya.

Jordanes mengklaim mendapatkan informasinya dari catatan yang ditulis oleh Priscus, seorang diplomat Romawi yang memiliki kontak dengan Attila dan yang lainnya dari istananya.

Attila juga dikubur dengan permata, senjata dan perhiasan musuh yang dirampas, dan para pelayannya dibunuh agar kekayaan besar ini dapat dijauhkan dari rasa ingin tahu manusia.

Para ilmuwan lain juga tidak yakin di mana makam itu berada atau apakah ada yang masih utuh. Makamnya diperkirakan terletak di suatu tempat di Puszta Hongaria (juga dikenal sebagai Dataran Besar Hongaria).
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
China Negara Pertama...
China Negara Pertama yang Rutin Menggunakan Reaktor Nuklir Thorium
Ilmuwan Klaim Temukan...
Ilmuwan Klaim Temukan Bukti Keberadaan Alien
Lomba Balap Sperma untuk...
Lomba Balap Sperma untuk Tes Kesuburan Siap Digelar di AS
Chip Nubbin Siap Bawa...
Chip Nubbin Siap Bawa Manusia Masuk ke Dimensi Alam Tak Kasat Mata
Bukti Terkuat Adanya...
Bukti Terkuat Adanya Kehidupan di Luar Bumi Ditemukan
Jawaban Kenapa Kucing...
Jawaban Kenapa Kucing Berwarna Oranye Punya Banyak Kelebihan Akhirnya Terungkap
Cumi-cumi Raksasa Dipertontonkan...
Cumi-cumi Raksasa Dipertontonkan Hidup-hidup untuk Pertama Kalinya
Ilmuwan Gunakan AI untuk...
Ilmuwan Gunakan AI untuk Bicara dengan Lumba-lumba
Rekomendasi
Dewan Pers Tak Ingin...
Dewan Pers Tak Ingin Cawe-cawe soal Direktur JakTV Dijerat Kejagung
Emas Terus Cetak Rekor,...
Emas Terus Cetak Rekor, Saham ANTM Diprediksi Bisa Sentuh Rp2.500
5 Ciri-ciri Ijazah Kuliah...
5 Ciri-ciri Ijazah Kuliah Palsu, Begini Cara Mengeceknya
Berita Terkini
YouTube Akan Terjemahkan...
YouTube Akan Terjemahkan Bahasa secara Otomatis dengan AI
12 jam yang lalu
Perang Dagang dengan...
Perang Dagang dengan AS, China Yakin Akan Jadi Penguasa Teknologi Chip
19 jam yang lalu
Capek Antre Tiket Bus?...
Capek Antre Tiket Bus? Platform Ini Ubah Perjalananmu Jadi Lebih Asyik dan Hemat
1 hari yang lalu
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan atung Djoser
1 hari yang lalu
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
2 hari yang lalu
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
2 hari yang lalu
Infografis
Daftar Anggaran yang...
Daftar Anggaran yang Dipangkas Prabowo, Tak Sentuh Bansos
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved