Sphinx Berkepala Firaun di Kuil Dewa Matahari, Begini Penafsiran Ilmuwan

Jum'at, 24 Maret 2023 - 19:54 WIB
loading...
Sphinx Berkepala Firaun...
Penemuan Sphinx berkepala firaun di kuil matahari pada situs arkeologi Heliopolis dekat Kairo, menarik perhatian para arkeolog. Foto/Live Science/Egyptian Ministry of Tourism and Antiquities
A A A
KAIRO - Penemuan Sphinx berkepala firaun di kuil matahari pada situs arkeologi Heliopolis dekat Kairo, menarik perhatian para arkeolog. Ditemukan juga fragmen pahatan batu termasuk penggambaran Ramses II, Ramses IX, Horemheb, dan Psamtik II.

Kementerian Pariwisata dan Purbakala Mesir mengatakan, kuil matahari biasa ditemukan di sejumlah situs di Mesir dan didedikasikan untuk Ra, dewa matahari Mesir kuno. Namun, penemuan kuil matahari di Heliopolis sangat menarik, mengingat Heliopolis adalah nama Yunani yang dalam nama Mesir dikenal dengan Iunu.

“Menurut kepercayaan Mesir kuno, Heliopolis adalah tempat dunia diciptakan, dengan matahari terbit pertama. Di sini hubungan kerajaan dengan pencipta dan dewa matahari dirayakan,” kata Dietrich Raue, Direktur Departemen Institut Arkeologi Jerman di Kairo, kepada Live Science, Jumat (24/3/2023).



Raue menjelaskan bahwa firaun membangun patung, obelisk, dan bangunan lain di Heliopolis untuk melegitimasi kekuasaan mereka dan menghormati dewa matahari. "Melayani dewa adalah salah satu tugas utama raja Mesir kuno dan tidak ada penguasa Mesir yang menjabat tanpa restu dari dewa matahari,” katanya.

Fragmen patung yang baru ditemukan, memperlihatkan kepala firaun pada sphinx, akan ditempatkan di depan gerbang atau di samping obelisk di kuil matahari. Di beberapa titik di zaman kuno, patung-patung itu dihancurkan dan digunakan kembali sebagai bahan bangunan.
Sphinx Berkepala Firaun di Kuil Dewa Matahari, Begini Penafsiran Ilmuwan


“Temuan firaun-sphinx juga mengungkap keinginan raja-raja milenium kedua dan pertama (SM) untuk meninggalkan tanda nyata pemujaan mereka terhadap dewa matahari Ra di salah satu tempat utama peradaban Mesir," tutur Massimiliano Nuzzolo, seorang Ahli Mesir Kuno dari Akademi Ilmu Pengetahuan Polandia yang sedang mempelajari kuil matahari di Abu Ghurab di Mesir.

Peter Brand, seorang profesor sejarah yang berspesialisasi dalam Egyptology di University of Memphis, mengatakan bahwa masih banyak yang belum kita ketahui tentang Heliopolis. Misalnya, tentang Ramses II, seorang firaun terkemuka yang memperluas kerajaan Mesir. Apakah dia membangun kembali bagian dari kuil matahari ini atau melanjutkan menggunakan yang lebih tua.



Kementerian Pariwisata dan Purbakala Mesir dalam pernyataan yang dirilis 20 Maret 2023 menyebutkan penemuan fragmen pahatan batu termasuk penggambaran Ramses II yang memerintah sekitar 1279 SM hingga 1213 SM. Ada juga fragmen Ramses IX yang memerintah sekitar 1126 SM hingga 1108 SM, Horemheb (memerintah sekitar 1323 SM hingga 1295 SM), dan Psamtik II (memerintah 595 SM hingga 589 SM).
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan [atung Djoser
Kitab Kuno Petunjuk...
Kitab Kuno Petunjuk Orang Mati Menuju Keabadian Ditemukan di Mesir
Teka-teki Penyebab Kematian...
Teka-teki Penyebab Kematian Firaun Tutankhamun Akhirnya Terkuak
Ilmuwan Temukan Bukti...
Ilmuwan Temukan Bukti Peradaban Kuno di Planet Mars
Kota Kelahiran Cleopatra...
Kota Kelahiran Cleopatra Ditemukan setelah Ribuan Tahun Menghilang
Makam Firaun Misterius...
Makam Firaun Misterius Ditemukan setelah 3.600 Tahun
Struktur Piramida Berusia...
Struktur Piramida Berusia 2.200 Tahun Ditemukan di Gurun Yudea
Kastil Berusia 640 Tahun...
Kastil Berusia 640 Tahun Ditemukan di Bawah Bangunan Hotel
Tanah Kelahiran Ratu...
Tanah Kelahiran Ratu Cleopatra Ditemukan Tenggelam di Laut Mediterania
Rekomendasi
Korban Mutilasi Gunungsari...
Korban Mutilasi Gunungsari Sempat Disiksa dan Dibakar, Potongan 2 Tangan Belum Ditemukan
Sinopsis Original Series...
Sinopsis Original Series Vision+ di RCTI Cidro Asmoro Eps 2: Daru Bikin Kecewa Gara-gara Gagal Ajak Sahabat Bertemu Idola
Bobotoh Serbu Instagram...
Bobotoh Serbu Instagram Saddil Ramdani: Wilujeng Sumping!
Berita Terkini
YouTube Akan Terjemahkan...
YouTube Akan Terjemahkan Bahasa secara Otomatis dengan AI
4 jam yang lalu
Perang Dagang dengan...
Perang Dagang dengan AS, China Yakin Akan Jadi Penguasa Teknologi Chip
12 jam yang lalu
Capek Antre Tiket Bus?...
Capek Antre Tiket Bus? Platform Ini Ubah Perjalananmu Jadi Lebih Asyik dan Hemat
1 hari yang lalu
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan atung Djoser
1 hari yang lalu
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
1 hari yang lalu
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
1 hari yang lalu
Infografis
128.000 Warga Israel...
128.000 Warga Israel Dukung Penghentian Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved