Ini 6 Cara Membuka HP yang Lupa Kata Sandi Tanpa Reset

Jum'at, 15 April 2022 - 10:06 WIB
- Smart Lock

Khusus untuk Android di Samsung bisa mengikuti langkah berikut ini:

- Pengaturan > Layar Kunci > Smart Lock.

Anda harus input kata sandi Anda saat ini untuk membuat perubahan pada fitur tersebut. Kemudian Anda bisa menentukan lima opsi yang memungkinkan untuk mengakses kunci ponsel Anda tanpa kata sandi:

- Deteksi pada tubuh: Ponsel mendeteksi bahwa Anda sedang membawanya dan secara otomatis tetap tidak terkunci saat berada di tangan atau saku Anda.

- Tempat terpercaya: Menggunakan lokasi Anda untuk membuka kunci ponsel saat Anda berada di dekat alamat yang telah Anda pilih.

- Perangkat terpercaya: Membuat perangkat Anda tidak terkunci saat terhubung ke perangkat Bluetooth terpercaya, seperti pelacak kebugaran atau mobil Anda.

- Deteksi wajah: Menggunakan pengenalan wajah untuk membuka kunci ponsel Anda.

- Pencocokan suara: Saat mengenali suara Anda, itu akan membuka kunci ponsel Anda. Sayangnya, opsi ini dihentikan di Android 8 Oreo dan seterusnya, meskipun masih berfungsi pada perangkat sebelumnya.

Jika Anda telah menyiapkan satu atau beberapa opsi ini sebelum Anda lupa kata sandi, Anda bisa menggunakannya untuk mengakses kembali ke smartphone Anda.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More