Gamer di Windows 11 Mengeluh Tak Bisa Main PUBG dan Call of Duty
Rabu, 07 Juli 2021 - 13:27 WIB
JAKARTA - Setelah M icrosoft mengumumkan pembaruan Windows 11, banyak pengguna yang memutuskan untuk mencoba program Windows Insider Program lebih awal.
Namun ternyata, beberapa gamer mengeluhkan update ini mempengaruhi game yang mereka mainkan.
Dalam thread di forum Reddit, beberapa gamer mengklaim mereka tidak bisa bermain alias dilarang dari game seperti Call of Duty, PUBG, Rainbow Siege 6 dan lain-lain setelah memasang Windows 11 di perangkatnya.
Rupanya, perangkat lunak anti-cheat gagal mengenali OS dan menandainya sebagai cheat, demikian dikutip dari IGN, Rabu (7/7/2021).
Sampai sekarang, masalah ini tampaknya telah diselesaikan. PUBG Corp mengumumkan di Reddit bahwa masalah tersebut telah diperbaiki.
Sementara itu, pemain Call of Duty kemudian menemukan bahwa mungkin bukan Windows 11 yang memicu larangan tersebut.
Jadi, sepertinya tidak jadi masalah bagi para gamer untuk meng-upgrade ke Windows 11. Tapi bagi mereka yang masih ragu, mungkin lebih baik menunggu versi resmi dari OS yang akan dirilis sebelum melakukannya.
Namun ternyata, beberapa gamer mengeluhkan update ini mempengaruhi game yang mereka mainkan.
Dalam thread di forum Reddit, beberapa gamer mengklaim mereka tidak bisa bermain alias dilarang dari game seperti Call of Duty, PUBG, Rainbow Siege 6 dan lain-lain setelah memasang Windows 11 di perangkatnya.
Rupanya, perangkat lunak anti-cheat gagal mengenali OS dan menandainya sebagai cheat, demikian dikutip dari IGN, Rabu (7/7/2021).
Sampai sekarang, masalah ini tampaknya telah diselesaikan. PUBG Corp mengumumkan di Reddit bahwa masalah tersebut telah diperbaiki.
Sementara itu, pemain Call of Duty kemudian menemukan bahwa mungkin bukan Windows 11 yang memicu larangan tersebut.
Jadi, sepertinya tidak jadi masalah bagi para gamer untuk meng-upgrade ke Windows 11. Tapi bagi mereka yang masih ragu, mungkin lebih baik menunggu versi resmi dari OS yang akan dirilis sebelum melakukannya.
(wbs)
tulis komentar anda