Indosat Ooredoo Hadirkan Layanan 5G Komersial Pertama di Kota Solo

Selasa, 22 Juni 2021 - 18:00 WIB
Layanan 5G yang dikembangkan Indosat Ooredoo di Kota Solo akan dimanfaatkan untuk optimalisasi Smart City. Foto/Sindonews-Fikri Kurniawan.
SOLO - Indosat Ooredoo resmi meluncurkan layanan 5G komersial pertamanya di Solo. Layanan ini dihadirkan untuk mewujudkan transformasi digital dan pemulihan ekonomi di Kota Solo.

Kemitraan Indosat Ooredoo dan Kota Solo juga mencakup kolaborasi di ranah pemberdayaan UMKM, pendidikan talenta digital, dan pengembangan kota pintar (smart city).

Presiden Direktur dan CEO Indosat Ooredoo, Ahmad Al-Neama, mengatakan bahwa pihaknya percaya teknologi 5G akan membantu mengakselerasi transformasi digital masyarakat Indonesia, dan mendorong inovasi bisnis di semua industri.





"Hari ini menandai awal perjalanan kami dalam mendorong revolusi 5G di seluruh negeri, memajukan bangsa menuju masa depan yang mendukung 5G," kata Ahmad, di Kantor Balai Kota Solo, Selasa (22/6/2021).

Untuk menghadirkan kekuatan layanan 5G kepada masyarakat Solo, Indosat Ooredoo berfokus untuk mengoptimalkan pengalaman 5G di tiga kasus penggunaan (use cases).

Pertama, menghadirkan broadband seluler yang ditingkatkan untuk kualitas video nirkabel yang lebih baik, video game, dan aplikasi seluler intensif data lainnya.

Kedua, melanjutkan visi Kota Pintar & Industri 4.0 di Solo melalui penerapan teknologi pembelajaran mesin (Machine Learning) dan otomatisasi operasi.

Ketiga, edutainment pintar yang menggabungkan kekuatan teknologi Augmented Reality (AR) dan Virtual Reality (VR).
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More