Tambah Lapisan Keamanan, WhatsApp Hadirkan Fitur Autentikasi Biometrik

Kamis, 28 Januari 2021 - 15:01 WIB
Lapisan keamanan baru pada aplikasi Web dan desktop ini akan berguna ketika pengguna ingin menyinkronkan akun WhatsApp dari ponsel ke komputer.
JAKARTA - WhatsApp mengumumkan tambahan lapisan keamanan di platformnya. Lapisan keamanan baru pada aplikasi Web dan desktop ini akan berguna ketika pengguna ingin menyinkronkan akun WhatsApp dari ponsel ke komputer.

"Hari ini, kami memperkuat fitur keamanan untuk aplikasi Web dan desktop dengan menambah lapisan keamanan ketika pengguna ingin menyinkronkan akun WhatsApp dari ponsel ke komputer mereka," tulis pihak WhatsApp dalam keterangan pers, Kamis (28/1).



Sebelum memindai kode QR untuk menyinkronkan akun WhatsApp ke perangkat baru, pengguna yang telah mengaktifkan autentikasi biometrik di ponsel akan diminta untuk melakukan autentikasi wajah atau sidik jari.

Baca Juga: Malware Berbahaya Kembali Ancam Pengguna Android



Fitur keamanan baru ini hanya akan berfungsi pada ponsel yang mendukung otentikasi biometrik, seperti di iOS 14 ke atas dan sejumlah perangkat Android yang sudah kompatibel, dan ketika pengguna sudah mengaktifkan autentikasi biometrik pada ponsel mereka.

"Kami memanfaatkan sistem operasi ponsel yang telah mendukung fitur autentikasi wajah atau sidik jari. Ketika pengguna ingin menyinkronkan akun mereka dengan WhatsApp Web/desktop, mereka akan diminta untuk melakukan autentikasi biometrik di ponsel mereka sebelum diminta memindai kode QR, " terang WhatsApp.



Tambahan lapisan keamanan ini akan meminimalisasi kemungkinan teman atau rekan kerja pengguna untuk menyinkronkan akun ke perangkat lain tanpa sepengetahuan mereka.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More