Lemari Pintar LG yang Menjaga Kesehatan Pakaian Sudah Beredar di Indonesia

Senin, 28 September 2020 - 23:13 WIB
Kemampuan LG Styler dalam pemeliharaan kesegaran dan higienitas pakaian ini terkait erat dengan terapan teknologi inovatif LG bernama TrueSteam™. Nama ini merujuk pada uap air yang dihasilkan benar-benar berasal dari proses pemanasan air yang terletak pada bak di bagian paling bawah.

Suhu panas inilah yang kemudian mengalir melalui beberapa titik dalam kabin LG Styler. “Perawatan dengan LG Styler benar-benar 100% menggunakan uap air, tanpa tambahan bahan kimia apapun. Dirancang demikian agar lebih aman bagi segala kemungkinan reaksi tertentu yang mungkin timbul bagi pengguna maupun kualitas pakaian,” jelas Rumbi Simanjuntak.



Dikatakan Rumbi, dengan dukungan teknologi ini, LG Styler mampu menghasilkan sekaligus mempertahankan uap bersuhu panas dalam derajat tertentu yang membuatnya optimal untuk menumpas 99,9% berbagai virus, bakteri dan tungau debu penyebab alergi yang melekat pada pakaian. Klaim ini dibuktikan sertifikat hasil pengujian lembaga uji internasional British Allergy Foundation (BAF).

Melalui pemanfaatan teknologi TrueSteam™ inilah kemudian LG Styler memiliki berbagai pilihan menu siklus perawatan berbagai jenis pakaian dan bahkan produk lain, seperti tas maupun jaket dengan bahan pembuat yang selama ini susah dibersihkan. Seperti halnya bahan dasar kulit maupun bahan lembut yang menuntut perawatan khusus dalam pembersihan. Siklus perawatan ini menjadi kolaborasi kerja uap panas dan gantungan pakaian yang bergoyang saat proses perawatan dilakukan.



Siklus Sanitary Care menjadi perawatan kompleks yang lebih terpusat pada pelepasan berbagai allergen dan bakteri yang mungkin melekat sepanjang pemakaian. Untuk kemampuannya ini, LG Styler telah mengantongi sertifikat dari British Allergy Foundation yang merupakan lembaga sertifikasi produk di Inggris untuk produk dengan klaim kemampuan melepaskan berbagai material merugikan kesehatan bagi penggunanya.

Bagi pakaian ataupun produk lain yang memerlukan perawatan khusus terkait dengan bahan pembuatnya, seperti halnya wool, LG Styler menyediakan opsi Gentle Dry. Proses pengeringan dengan lembut melalui pengaturan suhu yang terjaga ini mencegah dari kemungkinan menyusut dan menjadi rusak.

"Dengan pengaturan tertentu, siklus yang sama dapat dimanfaatkan untuk penggunaan sehari-hari dalam proses pengeringan pakaian tanpa harus bergantung pada perubahan cuaca," tandasnya.

Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More