Laptop dengan Kecerdasan Buatan di 2024, Fitur Wajib atau Sekadar Gimmick?

Sabtu, 31 Agustus 2024 - 08:30 WIB
Laptop dengan kecerdasan buatan menjadi salah satu pertimbangan konsumen dalam menjatuhkan pilihan. Foto: Lenovo
JAKARTA - Di era di mana kecerdasan buatan (AI) semakin terintegrasi dalam kehidupan sehari-hari, sejumlah vendor laptop berupaya untuk untuk mengintegrasikan fitur tersebut di laptop terbaru mereka. Tapi, apakah ini jadi fitur wajib?

Lenovo Yoga Slim 7x hadir sebagai pionir laptop AI Copilot+ generasi pertama. Klaimnya, bisa meningkatkan produktivitas dan kreativitas. Dengan kemampuan pemrosesan AI mencapai 45 TOPS, laptop ini bukan sekadar mesin, tetapi juga asisten pribadi cerdas.

AI Copilot+ di Lenovo Yoga Slim 7x: Membuka Jalan bagi Masa Depan AI PC



Lenovo Yoga Slim 7x adalah langkah besar Lenovo dalam menghadirkan AI PC yang lebih cerdas dan efisien lewat prosesor Qualcomm Snapdragon X Elite, Lenovo AI Core serta Qualcomm Hexagon NPU.

“Untuk memenuhi kebutuhan beban kerja AI generatif baru, PC juga perlu berkembang menjadi AI PC,” beber Santi Nainggolan, Consumer Segment Lead Lenovo Indonesia.

Fitur Cocreator

Fitur Cocreator di Microsoft Paint mengubah teks dan sketsa menjadi karya seni visual. Dengan kekuatan NPU, Santi menyebut bahwa pengguna dapat menghasilkan gambar yang sesuai deskripsi atau sketsa, bahkan tanpa koneksi internet.

Fitur ini memungkinkan siapa pun untuk mengeksplorasi potensi kreatif mereka dengan mudah.

Live Captions: Terjemahkan Semua Konten Secara Real Time

Fitur lainnya, adalah Live Captions untuk menerjemahkan siaran langsung atau rekaman video dari 44 bahasa ke dalam bahasa Inggris secara instan, bahkan tanpa koneksi internet. “Fitur ini sangat berguna bagi pelajar bahasa, profesional, atau siapa saja yang ingin meningkatkan pemahaman bahasa Inggris mereka. Live Captions juga meningkatkan aksesibilitas bagi pengguna tunarungu,” ungkap Santi.

Windows Studio Effects: Panggilan Video Lebih Optimal

Windows Studio Effects meningkatkan kualitas video dan audio selama panggilan video. Dengan memanfaatkan kemampuan AI, efek ini secara otomatis menyesuaikan tampilan kamera, meningkatkan pencahayaan, menghilangkan noise latar belakang, dan banyak lagi.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More