Perbandingan Poco F5 vs Poco F5 Pro, Mana Lebih Value for Money?

Sabtu, 13 Mei 2023 - 21:58 WIB
Poco F5 dan Poco F5 Pro menjadi andalan Poco untuk pasar global. Foto: dok Yuga Tech
INDIA - Poco F5 merupakan rilisan terbaru dari Poco yang rilis pada 9 Mei 2023 kemarin secara global di India. Ada dua model yang dikenalkan, yakni Poco F5 dan F5 Pro.

Poco F5 dan Poco F5 Pro tentunya memiliki spesifikasi dan harga yang berbeda. Berikut perbandingan antara Poco F5 dan Poco F5 Pro:

1. Prosesor

Prosesor yang digunakan Poco F5 merupakan Snapdragon 7 Plus Gen 2. Poco F5 Pro menggunakan Snapdragon Gen 1. Keduanya sama-sama memiliki fabrikasi 4 Nm untuk pemrosesan super cepat sehingga bermain game berat dengan grafis yang tinggi pun tetap bisa berjalan dengan mulus



2. Dimensi dan Berat

Dimensi Poco F5, yakni 161.11 x 74.95 x 7.9mm dengan berat 181 gram. Dimensi Poco F5 Pro, yakni 162.78,x 75.44x 8.59 mm dan berat 204 gram.

3. Layar

Poco F5 memiliki layar 6.67" FHD+ Flow AMOLED DotDisplay. Layar Poco F5 Pro, yakni 6.67" WQHD+ Flow AMOLED DotDisplay

4. Kamera

Kamera depan dari Poco F5 memiliki spesifikasi 16MP, sedangkan kamera belakangnya memiliki kualitas 64 MP, 8 MP, dan 2 MP.

Untuk Poco F5 Pro memiliki spesifikasi kamera depan 16 MP dan kamera belakang 64 MP, 8 MP, dan 2 MP

5. RAM dan Penyimpanan

RAM dan penyimpanan Poco F5 memiliki dua pilihan yakni 8GB+256 GB dan 12GB+256 GB RAM.

RAM dan penyimpanan Poco F5 pro terdapat tiga pilihan, yakin 8GB+256GB, 12+256GB, dan 12+512GB. Keduanya sama-sama memiliki RAM dan penyimpanan yang sama, yakni 8GB dam 12 GB
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More