Tiga Teknologi Canggih Intel Antarkan Generasi Cerdas

Rabu, 06 Mei 2015 - 13:14 WIB
Tiga Teknologi Canggih...
Tiga Teknologi Canggih Intel Antarkan Generasi Cerdas
A A A
JAKARTA - Bertepatan dengan 50 tahun Hukum Moore, Intel, menegaskan kembali komitmen menjadikan Hukum Moore sebagai acuan perubahan teknologi transformatif. Intel memperkenalkan tiga teknologi canggih, yakni Prosesor Intel® Core™ Generasi ke-5, Prosesor Intel® Core™ M, dan Intel® Compute Stick.

Harry K Nugraha, Country Manager Intel Indonesia mengatakan, bahwa teknologi dituntut selalu bertransformasi menyesuaikan kebutuhan setiap orang.

“Intel memiliki visi menjelaskan bahwa setiap benda yang pintar dan terhubung, akan menjadi canggih jika berbasis prosesor Intel. Hal ini menjadi kunci kami dalam berinovasi untuk menghadirkan berbagai teknologi terbaru untuk memudahkan kehidupan setiap orang di dunia ini dan meningkatkan produktivitas dalam berbagai aspek” jelasnya di Jakarta, Rabu (6/5/2015).

Lebih lanjut, Harry mengatakan, bahwa tersedianya berbagai macam perangkat teknologi masa kini dengan harga yang semakin terjangkaunya bagi konsumen merupakah alasan untuk merayakan 50 tahun Hukum Moore.
“Hukum ini juga menggerakan Intel untuk bisa menghadirkan berbagai teknologi baru; Prosesor Intel® Core™ Generasi ke-5, Prosesor Intel® Core™ M, dan Intel® Compute Stick yang sesuai dengan kebutuhan Intelligent Generations,” ujarnya.
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7337 seconds (0.1#10.140)