Huawei Permudah Hidup Masyarakat Indonesia

Kamis, 16 April 2015 - 10:08 WIB
Huawei Permudah Hidup Masyarakat Indonesia
Huawei Permudah Hidup Masyarakat Indonesia
A A A
JAKARTA - Tingginya tingkat populasi, menambahk beban jarigan transportasi, layanan darurat, keamanan dan manfaat. Bahkan beberapa diantaranya sudah melebihi kapasitas yang ada. Kondisi ini mendorong Huawei permudah hidup masyarakat Indonesia melalui sistem Safe City.

Sistem Safe City memberikan sebuah konsep Digital City. Dimana semua pengelolaan informasi terintegrasi dan mengaplikasikan teknologi termutakhir untuk melakukan pencarian (search), pengaksesan (access), transfer, dan proses informasi.

Sebagai penyedia teknologi informatika (TIK), Huawei berkomitmen memperkaya kehidupan masyarakat Indonesia. Salah satunya memberikan kontribusi bagi industri dan negara, dengan mengedepankan solusi TIK demi mewujudkan kota-kota yang semakin aman (safer) dan pintar (smart) sesuai dengan keinginan publik akan kehidupan yang damai.

Saat ini, konsep Safe-City menjadi sebuah percontohan dan tema utama dalam pembangunan di Indonesia. Sebagian besar kota-kota utama di Indonesia berkeinginan mengimplentasi konsep ini. Menciptakan sebuah atmosfir teknologi di dalam kota dan menghadirkan masyarakat dengan pikiran terbuka, yang akan memicu kehidupan yang lebih efektif and efisien.

Safe-City ini merupakan portfolio solusi TIK dari Huawei untuk merasakan (sensing), menganalisa, dan mengintegrasikan informasi penting dari sistem operasi inti sebuah kota.

“Melalui konsep solusi Safe-City ini, Huawei percaya bahwa dapat memperkaya kehidupan masyarakat di Indonesia dan memberikan kontribusi yang signifikan terhadap negara, terutama bagi industri," ucap CEO Huawei Indonesia Sheng Kai, seperti dalam keterangan tertulis, Kamis (16/4/2015).

Dia menambahkan, sumber data yang digunakan terintegrasi di seluruh kota dengan manajemen dan platform analisa yang terpadu. "Safe-City memungkinkan pemerintah mendapat gambaran kota yang komprehensif dan mengambil tindakan responsif atau membuat keputusan”, kata Kai.

Selanjutnya ia mengutarakan, “Ini sesuai dengan komitmen Huawei menyediakan solusi TIK yang canggih, untuk mewujudkan kota-kota lebih aman dan pintar guna memenuhi keinginan publik, akan ketenangan hidup melalui penelitian dan upaya-upaya pengembangan kami yang berkelanjutan," paparnya.

Bandung adalah salah satu kota yang akan mengimplementasikan teknologi Safe-City, yang diharapkan dapat diikuti oleh kota-kota lain secara berkala. Konsep Safe-City dari Huawei ini memberikan solusi end-to-end mulai dari sebelum, selama, dan sesudah insiden.

Huawei mendukung Smarter Safe City melalui konsep smart sensing, smart collaboration, dan smart decision making. Pengawasan melalui video (video surveillance)
adalah salah satu jaminan yang diberikan Safe City melalui fitur yang terdapat dalam sistem dengan berbagai macam keuntungan.

Mulai dari video dengan tampilan yang lebih jelas, sistem yang lebih pintar, keamanan data, dan layanan yang lebih efisien. Untuk meningkatkan proses pengiriman informasi, termasuk data dan video, sistem pengawasan dibuat secara terintegrasi dan terkonvergensi.

Arus informasi diberikan secara real-time, lengkap, dan didukung dengan sistem keamanan berkualitas tinggi berdasarkan sistem penyimpanan yang disebut Video Cloud Intelligence Storage System.
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7709 seconds (0.1#10.140)