Huawei: Diprediksi Ada 100 Miliar Koneksi di 2025

Selasa, 24 Maret 2015 - 15:26 WIB
Huawei: Diprediksi Ada...
Huawei: Diprediksi Ada 100 Miliar Koneksi di 2025
A A A
JAKARTA - Berkembangnya industri telekomunikasi, menuntut jaringan seluler saat ini segalanya akan terkoneksi. Bahkan, CTO Huawei Fixed Netwok BU, Daniel Tang memprediksi, di 2025 mendatang akan ada 100 miliar koneksi yang tersebar di seluruh dunia.

"Pada tahun ini, akan ada 2 miliar ponsel serta 5 juta aplikasi," ungkapnya dalam acara Huawei SDN & IP Summit 2015 di Jakarta, Selasa (24/3/2015). Banyaknya jumlah koneksi ini menjadikan hal penting bagi daya saing nasional.

Tang menuturkan, investasi TIK akan memberdayakan Indonesia untuk menuju percepatan pertumbuhan. Industri TIK telah bergeser ke tahap berikutnya, sebagai awal pencapaian sejak munculnya jaringan keempat 4G, video 4K, dan SDN.

"Industri ini tentunya telah mengubah perspektif bisnis dari sektor telekomunikasi. Serta membuka berbagai peluang dan tantangan dari jumlah permintaan yang besar," tandas Daniel.

Untuk memenuhi hal tersebut, sebagai moment berbagi, Huawei kembali sukses menyelenggarakan Internet Protocol (IP) Technology Summit 2015 yang ke-4 di Jakarta. Perusahaan berbasis di China ini menawarkan solusi dalam membangun masa depan IP Indonesia.

(Baca: Huawei Tawarkan Solusi Bangun Masa Depan IP Indonesia)
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8403 seconds (0.1#10.140)