Empat Aplikasi Bikin Selfie Makin Asik

Selasa, 24 Februari 2015 - 10:53 WIB
Empat Aplikasi Bikin...
Empat Aplikasi Bikin Selfie Makin Asik
A A A
JAKARTA - Kehadiran sosial media dan semakin canggihnya kualitas kamera di ponsel membuat tren selfie semakin menjadi-jadi. Untuk menambah selfie lebih maksimal, berikut adalah beberapa aplikasi mendukung kegiatan selfie makin asik.

Camera360

Camera360 sudah cukup dikenal penggemar selfie. Ini karena aplikasi tersebut membuat foto selfie jadi jauh lebih bagus dari aslinya.

Aplikasi ini menawarkan berbagai macam filter dan tema. Tapi, mode paling menarik bagi pecinta selfie adalah Selfie Camera.

Camera360 dibekali user interface yang memudahkan pengguna melakukan edit foto profesional atau facial recognition, yang akan memandu mengedit foto. Salah satu effect yang difavoritkan adalah Magic Skin.

Effect tersebut membuat pengguna dapat mengubah skin tone wajah dan membuatnya terlihat halus. Fitur lain di aplikasi yang telah diunduh 100 juta kali itu adalah fitur Face Fix, dimana bentuk wajah dan ukuran bola mata dapat ”dikoreksi”.

Beauty Plus

Aplikasi ini tidak hanya berkutat di warna kulit wajah. Namun juga detil hingga pada noda, kantung mata, serta bentuk tubuh. Jadi, dari ujung kepala hingga ujung kaki bisa diedit dengan mudah.

Beauty Plus dapat mendeteksi bagian-bagian wajah yang berjerawat atau gelap, kemudian diratakan kecerahannya. Kantung mata atau lingkaran hitam di bawah mata tidak luput untuk disamarkan. Bagian bola mata dapat dibuat menjadi cerah warnanya sehingga terlihat menarik.

Fitur lain yang unik, adalah instant taller untuk membuat tubuh terlihat lebih tinggi. Beauty Plus tersedia di iOS dan Android, telah diunduh lebih dari 10 juta kali.

B612

B612 adalah aplikasi selfie yang dikembangan LINE. Tampilannya sederhana, tapi memiliki 53 efek filter. Ada pula fitur random bagi pengguna yang malas mengedit atau memilih filter foto yang cocok. Tersedia pula fitur kolase yang cukup mudah penggunaannya. Anda tidak perlu mengatur posisi tiap foto dalam frame.

Sistemnya seperti sebuah photobox, tergantung urutan pengambilan foto. Menggunakan B612 untuk ber-selfie ria juga tidak perlu takut terdengar bunyi, karena sudah dibuat tanpa suara. Sayang, watermark dan layanan yang hanya bisa dipergunakan dengan front camera, umumnya masih belum terlalu bagus kualitasnya.

Photo Wonder

Photo Wonder adalah aplikasi kamera untuk selfie buatan perusahaan internet asal Tiongkok, Baidu. Aplikasi ini memiliki beragam fitur. Mulai mengubah skin tone wajah hingga bentuk wajah.

Photo Wonder juga memberikan fitur kolase atau sticker. Menariknya lagi, fitur Emotion Lab memungkinkan pengguna membuat gambar berformat GIF dengan foto selfie Anda. Satu hal lagi yang mungkin jarang ada pada aplikasi sejenisnya, yaitu riasan wajah, seperti eyeliner dan blush on. Bisa dibilang aplikasi ini adalah one stop selfie application.

Saat ini Photo Wonder dapat diunduh pada platform Android dan iOS, menurut tampilan Google Play aplikasi ini memiliki rating 4,3 bintang dan telah diunduh sebanyak 10 juta kali.
(dyt)
Berita Terkait
Prof. Suryanegara: Jadilah...
Prof. Suryanegara: Jadilah Master, Bukan Hamba Gadget! Pesan Penting untuk Remaja
Atasi Kecanduan Gadget...
Atasi Kecanduan Gadget Pada Anak, Algorithmics Kenalkan Pembelajaran Pemrograman
Salah Kaprah Sinar Biru...
Salah Kaprah Sinar Biru Gadget Berbahaya Bagi Mata, Ini Faktanya!
Tips Memilih Gadget...
Tips Memilih Gadget Paling Hemat dan Sesuai Kebutuhan di 2023
Mengetahui Apa itu Blue...
Mengetahui Apa itu Blue Light di Gadget dan Bahayanya untuk Mata
Cara Mengubah HP Jadi...
Cara Mengubah HP Jadi Mikrofon, Ternyata Mudah!
Berita Terkini
Tangkap Tren di Kalangan...
Tangkap Tren di Kalangan Gen Z, LG Subscribe Makin Diminati di Korea Selatan
23 menit yang lalu
Israel Kenalkan Robdozer,...
Israel Kenalkan Robdozer, Robot Pembunuh Berteknologi AI
2 jam yang lalu
LG Smart Park, Pabrik...
LG Smart Park, Pabrik Futuristik yang Dilengkapi IoT, AI, Robot hingga 4IR
6 jam yang lalu
China Siap Lanjutkan...
China Siap Lanjutkan Misi Luar Angkasa Minggu ini
6 jam yang lalu
Diselimuti Jutaan Telur...
Diselimuti Jutaan Telur Raksasa, Gunung Berapi Bawah Laut Purba Ditemukan
14 jam yang lalu
Apa Itu Rumah Modular?...
Apa Itu Rumah Modular? Smart Cottage LG yang Jadi Tempat Tinggal Masa Depan Berteknologi Canggih
15 jam yang lalu
Infografis
Tarif Trump Bikin Harta...
Tarif Trump Bikin Harta Orang Terkaya Dunia Susut Rp3.400 Triliun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved