Incar Pasar India, Samsung Kenalkan Smartphone Teknologi 4G

Selasa, 17 Februari 2015 - 18:18 WIB
Incar Pasar India, Samsung...
Incar Pasar India, Samsung Kenalkan Smartphone Teknologi 4G
A A A
NEW DELHI - Samsung dikabarkan telah menghadirkan smartphone 4G hari ini di India. Perusahaan asal Korea Selatan itu memperkenalkan Galaxy J1 4G, Galaxy Grand Prime 4G dan Galaxy Core Prime 4G.

Seperti dikutip dari TimesofIndia, Selasa (17/2/2015), untuk varian smartphone Galaxy J1 4G dijual dengan harga 9.900 rupee atau sekitar Rp2 juta, sedangkan untuk harga dari dua model lainnya belum diketahui. Samsung Galaxy J1 4G hadir dengan layar 4,3 inci WVGA TFT, kamera belakang 5MP dan kamera depan 2MP dan penyimpanan 4GB dengan slot microSD untuk kartu hingga 128 GB.

Pembulatan spesifikasinya menggunakan prosesor quad-core 1.2GHz dengan RAM 768MB, kapasitas baterai 1.850 mAh. Smartphone ini akan hadir pada Maret 2015 dan akan tersedia dalam warna biru, putih dan hitam.

Sementara itu untuk Galaxy Grand Prime 4G dan Galaxy Core Prime 4G berada sedikit lebih tinggi dibandingkan Galaxy J1 4G. Grand Prime 4G memiliki layar sport 5 inci QHD TFT, didukung oleh prosesor 1.2GHz quad-core, dan RAM 1GB. Untuk paket memori penyimpanan internal 8GB, hingga 64 GB dukungan microSD, kapasitas baterai 2.000 mAh, kamera belakang 8MP dan kamera depan selfie 5MP dengan pandangan wide-angle.

Sedangkan pada Galaxy Core 4G memiliki spesifikasi yang mirip dengan J1. Didukung prosesor quad-core 1,2GHz, memiliki layar 4,5 inci WVGA TFT yang dikawinkan dengan RAM 1GB. Untuk storage penyimpanan 8GB dengan dukungan kartu microSD hingga 64GB, kamera belakang 5MP dan kamera depan 2MP dan baterai kapasitas 1.850mAh.

Semua ponsel ini dual SIM, menjalankan Android 4.4 KitKat dan mendukung TDD dan FDD band berbasis teknologi 4G, mampu men-download dengan kecepatan hingga 150Mbps.

"Pada 2015, kami berencana memperkenalkan teknologi ini di berbagai kategori produk. Dan akan meningkatkan pengalaman konsumen dan memperkuat posisi kami di pasar," tukas President & CEO of Samsung Electronics India, Hyun Chil Hong.
(dyt)
Berita Terkait
Samsung Buka Pre-Order...
Samsung Buka Pre-Order Galaxy Z Flip 5G
Desain Bodi Samsung...
Desain Bodi Samsung Galaxy Z Flip Muncul di TENAA
Tidak Asal Foto, Begini...
Tidak Asal Foto, Begini Cara Memotret Produk Agar Laris di Online Shop
Samsung Galaxy Z Flip...
Samsung Galaxy Z Flip 5G Dapat Sertifikasi TENAA
Tanggal Peluncuran Samsung...
Tanggal Peluncuran Samsung Galaxy S23 Series Bocor
Samsung Galaxy Unpacked...
Samsung Galaxy Unpacked Akan Berlangsung Bulan Depan
Berita Terkini
AI Bisa Antisipasi Kecurangan...
AI Bisa Antisipasi Kecurangan Tes Rekrutmen Karyawan
46 menit yang lalu
Google Bayar Rp11 Miliar...
Google Bayar Rp11 Miliar Per Bulan untuk Mengamankan CEO Sundar Pichai
2 jam yang lalu
Lebih Akurat dan Efisien,...
Lebih Akurat dan Efisien, SNDWAY Dorong Penggunaan Pengukuran Digital
2 jam yang lalu
Ngeri! AI Jahat Skynet...
Ngeri! AI Jahat Skynet di Film Terminator yang Menguasai Manusia bisa Jadi Kenyataan 10 Tahun Lagi!
3 jam yang lalu
Goodbye Charger! Ilmuwan...
Goodbye Charger! Ilmuwan Ciptakan Baterai Hidup dari Jamur, Tinggal Siram Langsung ON!
3 jam yang lalu
Daftar Kode Redeem FF...
Daftar Kode Redeem FF Free Fire Selasa 29 April 2025!
3 jam yang lalu
Infografis
Dokumen CIA Prediksi...
Dokumen CIA Prediksi Siapa Pemenang Perang India dan Pakistan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved