Nexian Masuki Jajaran Smartphone Berbasis 4G-LTE

Kamis, 12 Februari 2015 - 14:17 WIB
Nexian Masuki Jajaran...
Nexian Masuki Jajaran Smartphone Berbasis 4G-LTE
A A A
JAKARTA - Melihat kesuksesan penjualan Journey One, Nexian meneruskan langkahnya. Kali ini produk merek lokal tersebut bermaksud memasuki jajaran smartphone berbasis jaringan 4G-LTE (long term evolution).

"Untuk smartphone Nexian 4G-LTE itu sendiri, kita akan hadirkan sekitar pertengahan tahun 2015 ini," ujar Project Leader Nexian Android One Yonathan saat dihubungi Sindonews, Kamis (12/2/2015). Dia melanjutkan, teknologi 4G ini kan lagi marak di Indonesia, dan benar-benar masih tahap perkenalan juga.

Sayang, terkait jumlah unit yang akan dijual untuk smartphone 4G ini, Yonathan sendiri belum memastikan. "Nanti dikabarkan kembali untuk ponsel LTE ini," kataya.

Seperti diketahui, bahwa kesuksesan penjualan tahap pertama Nexian Journey 1 Andorid One, mendorong perusahaan ini telah melakukan tahap kedua penjualan dimulai hari ini. Situs belanja online yang dipilih adalah lazada.co.id, dengan menyediakan jumlah persediaan yang sangat terbatas.

"Iya stoknya terbatas karena sudah banyak terjual. Tadi pagi sempat down, semacam eror gitu ketika melakukan proses pemesanan di Lazada, mungkin karena banyak yang memesan untuk Nexian Jorney 1 ini. Tapi sekarang sudah bisa kembali digunakan kok," pungkasnya.
(dyt)
Berita Terkini
AS Kembali Perpanjang...
AS Kembali Perpanjang Batas Waktu Penjualan TikTok
3 jam yang lalu
Intel Siapkan Teknologi...
Intel Siapkan Teknologi Pendingin CPU Berperforma Tinggi
4 jam yang lalu
Daftar Kode Redeem FF...
Daftar Kode Redeem FF Free Fire Max Senin 5 Mei 2025, Klaim Sekarang!
4 jam yang lalu
Kisah Pembangunan Bahtera...
Kisah Pembangunan Bahtera Nuh: Sebuah Tantangan Teknologi di Ambang Bencana Dahsyat
5 jam yang lalu
Kontroversi Worldcoin:...
Kontroversi Worldcoin: Antara Janji Utopis dan Ancaman Privasi di Era Digital
6 jam yang lalu
Kontroversi Pembekuan...
Kontroversi Pembekuan Worldcoin dan WorldID di Indonesia, Tawarkan Rp800 Ribu Ditukar dengan Data Biometrik Pribadi
6 jam yang lalu
Infografis
5,3 Miliar Smartphone...
5,3 Miliar Smartphone menjadi Sampah Elektronik pada 2022
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved