Layanan 4G-LTE Indosat Dipastikan Segera Hadir
A
A
A
JAKARTA - Setelah Telkomsel mengkomersilkan layanan 4G-LTE pada 8 Desember 2014 kemarin, kini giliran Indosat berencana memberikan layanan 4G-LTE untuk beberapa hari ke depan.
President Director & CEO Indosat, Alexander Rusli mengatakan, layanan tersebut akan diluncurkan pada minggu ini atau paling lambat minggu depan. Layanan 4G-LTE pada Kamis (11/12) kemarin sudah menerima perizinan terkait Uji Laik Operasi (ULO) telekomunikasi dari pemerintah.
"Semua sudah beres, minggu ini akan dikomersilkan tinggal menentukan harinya saja," ujar Alex saat ditemui Sindonews, di Jakarta Senin, (15/12/2014).
Alex menambahkan, jaringan ini akan digelar pada pita frekuensi 900 Mhz, namun harapannya agar segera dapat digabungkan dengan pita frekuensi 1.800 MHz secepatnya.
"Secepatnya kami ingin pakai 900 MHz dan 1.800 MHz, biar efek jaringan ini terasa maksimal untuk masyarakat juga," terangnya.
Lebih lanjut Alex mengatakan rencananya untuk penyelenggaraan jaringan ini, Indosat sudah mulai dan fokus pada kawasan Jakarta terlebih dahulu, kemudian penyebarannya akan diperluas ke kawasan Bali.
President Director & CEO Indosat, Alexander Rusli mengatakan, layanan tersebut akan diluncurkan pada minggu ini atau paling lambat minggu depan. Layanan 4G-LTE pada Kamis (11/12) kemarin sudah menerima perizinan terkait Uji Laik Operasi (ULO) telekomunikasi dari pemerintah.
"Semua sudah beres, minggu ini akan dikomersilkan tinggal menentukan harinya saja," ujar Alex saat ditemui Sindonews, di Jakarta Senin, (15/12/2014).
Alex menambahkan, jaringan ini akan digelar pada pita frekuensi 900 Mhz, namun harapannya agar segera dapat digabungkan dengan pita frekuensi 1.800 MHz secepatnya.
"Secepatnya kami ingin pakai 900 MHz dan 1.800 MHz, biar efek jaringan ini terasa maksimal untuk masyarakat juga," terangnya.
Lebih lanjut Alex mengatakan rencananya untuk penyelenggaraan jaringan ini, Indosat sudah mulai dan fokus pada kawasan Jakarta terlebih dahulu, kemudian penyebarannya akan diperluas ke kawasan Bali.
(dol)