Gunakan Perangkat Apple, Malware Incar Aktivitas Hong Kong

Rabu, 01 Oktober 2014 - 11:29 WIB
Gunakan Perangkat Apple,...
Gunakan Perangkat Apple, Malware Incar Aktivitas Hong Kong
A A A
HONG KONG - Sebuah program malware yang menargetkan aktivis Hong Kong, menggunakan perangkat Apple yang kemungkinan dikembangkan oleh China.

Seperti dikutip dari Pcworld, Rabu (1/10/2014), sebuah perusahaan keamanan Lacoon Mobile Security of San Francisco menuliskan hal ini di sebuah blog.

Malware yang disebut Xsser MRAT, adalah pertama dan paling maju, samapai saat ini sepenuhnya dioperasikan oleh trojan iOS China.

"Malware Apple berkaitan dengan yang sempat menyerang Android pada bulan lalu. Melalui malware itu sebagai cara bagi para aktivis untuk mengoordinasikan protes," tulis Lacoon.

Kemunculan malware telah disesuaikan untuk memanfaatkan kejadian terkini, yakni demonstrasi besar-besaran yang terjadi di Hong Kong. Kemungkinan malware ini telah lama dibuat dan diduga diciptakan untuk memantau para pembangkang dan aktivis.

Xsser MRAT bisa mencuri pesan SMS, panggilan terakhir, data lokasi, foto, buku alamat, data dari aplikasi pesan China Tencent dan password dari keychain iOS.

"Meskipun itu menunjukkan tanda-tanda awal menjadi serangan yang ditargetkan terhadap para demonstran China, belum ada yang bisa prediksi bagaimana Xsser MRAT digunakan secara maksimal," tulis perusahaan.

Malware ini ada kemungkinan dioperasikan untuk memata-matai individu atau bahkan seluruh pemerintah.

Lacoon mengabarkan, hanya perangkat iOS yang telah jailbroken atau dimodifikasi, menjalankan aplikasi yang tidak sah, akan dapat menjalankan malware.

Melihat fenomena ini, Apple melarang App Store dan menyarakan agar pengguna tidak jailbreak perangkat mereka.

Lacoon menemukan server yang sama digunakan untuk mengontrol malware Android. Penargetan terhadap Android dan iOS seperti ini jarang terjadi. "Hal ini menunjukkan bahwa dapat dilakukan oleh sebuah organisasi yang sangat besar atau negara-bangsa," jelas Lacoon.
(dyt)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3820 seconds (0.1#10.24)