Telkomsel-Samsung Bagi-bagi Hadiah Umroh

Kamis, 19 Juni 2014 - 17:41 WIB
Telkomsel-Samsung Bagi-bagi...
Telkomsel-Samsung Bagi-bagi Hadiah Umroh
A A A
JAKARTA - Menyambut bulan suci Ramadan tahun ini, Telkomsel sebagai perusahaan operator telekomunikasi seluler di Indonesia, menggandeng Samsung mengadakan kerja sama dalam hal produk dan pemasaran, berhadiah umroh.

Program kerja sama ini menyasar pembeli smartphone Samsung dan menggunakan aplikasi Islami Salaam. Sepuluh pelanggan Telkomsel beruntung, akan diberangkatkan Umroh ke Tanah Suci secara cuma-cuma.

Aplikasi Salaam bisa didapatkan di Google Playstore atau www.s-salaam.com. Kerja sama strategis antara Telkomsel dan Samsung ini telah berlangsung sejak 2012.

Kerja sama yang telah dilakukan kedua belah pihak meliputi penyediaan GALAXY Data Plan, dibuat khusus dan ditujukan ke seluruh pengguna Samsung di jaringan Telkomsel (bisa diakses via UMB khusus *303*3#).

Selain itu, kolaborasi terjadi pada proses Pre Order, bundling untuk smartphone, device roadshow, program ke komunitas sekolah, program loyalty bagi pelanggan via Telkomsel POIN, dan program khusus bagi pelanggan korporat.

President of Samsung Electronics Indonesia, Yoo Young Kim mengatakan, kerja sama telah terjalin dengan baik selama ini antara Samsung dan Telkomsel.

“Kami yakin kerja sama dan kolaborasi ini akan menghasilkan sesuatu yang besar karena melibatkan dua nama besar, yaitu Telkomsel dan Samsung,” ucapnya dalam siaran pers diterima Sindonews, Kamis (19/6/2014).

Sementara itu, mulai 19-22 Juni 2014, Telkomsel dan Samsung akan berkolaborasi dalam re-launch event Samsung GALAXY S5, di Mall Central Park, Jakarta. Pada event tersebut, konsumen akan mendapatkan berbagai penawaran menarik, diantaranya program trade in, program cash back dan cicilan 0 % hingga 12 bulan.
(dyt)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5989 seconds (0.1#10.24)