Nokia X2 Segera Hadir?

Senin, 26 Mei 2014 - 10:41 WIB
Nokia X2 Segera Hadir?
Nokia X2 Segera Hadir?
A A A
NEW YORK - Raksasa Microsoft akan segera merilis ponsel anyar berbasis Android, disinyalir penerus Nokia X. Dilansir dari BGR, Senin (26/5/2014) UnwiredView telah sengaja menemukan beberapa bocoran spesifikasi di situs benchmarking Antutu yang menunjukkan perangkat Nokia berbasis Android baru.

Ponsel anyar ini memiliki layar 4,3 inci dengan resolusi 480 × 800 piksel, kamera belakang 5MP, kamera depan 0,3MP, prosesor 1,2 GHz dual-core Qualcomm Snapdragon 200, RAM 1 GB, dan penyimpanan 4 GB.

Jika dilihat, memang bukan spesifikasi yang dapat dikatakan hebat tetapi mengikuti desain original dari Nokia X sebagai smartphone terjangkau. Fitur-fitur Nokia X meliputi prosesor dial-core 1GHz Snapdragon, layar WVGA 4 inci, RAM 512MB, penyimpanan 4GB, didukung dengan microSD.

Ponsel itu memiliki kamera belakang 5MP, baterai 1.500 mAh dan dukungan kartu dual-SIM. Dengan kata lain, apa yang disebut "Nokia X2", pada dasarnya memiliki spesifikasi yang hampir sama dengan pendahulunya. Tetapi Nokia X2 ini memiliki prosesor sedikit lebih cepat, lebih banyak RAM dan layar sedikit lebih besar.
(dyt)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1199 seconds (0.1#10.24)