Charger portable sekecil kartu kredit dan kunci rumah

Sabtu, 08 Maret 2014 - 13:23 WIB
Charger portable sekecil...
Charger portable sekecil kartu kredit dan kunci rumah
A A A
Sindonews.com - Nomad, perusahaan pembuat barang elektronik yang berbasis di San Fransisco, AS meluncurkan ChargeCard dan ChargeKey untuk mengisi daya baterai smartphone.

Produk ini dibuat setelah Nomad melihat banyak aktifitas seseorang yang terganggu dengan ketahanan baterai yang minim atau baterai mudah melemah (battery low).

ChargeCard dan ChargeKey merupakan charger portable khusus untuk pengguna iPhone. Sehingga cocok bagi backpacker, mahasiswa, eksekutif bisnis, atau penggila gamer mobile.

ChargeCard dan ChargeKey melakukan pengisian daya melalui koneksi Phone Anda dari port USB, untuk perangkat iPhone 5, iPhone 5S, dan iPhone 5C, serta iPad, iPad Air dan iPad Mini.

Sesuai dengan namanya, ChargeCard didisain layaknya kartu kredit. Jadi Anda dapat menyimpannya di dompet atau saku celana tanpa takut teringgal. Sementara, ChargeKey adalah charger portable seukuran kunci rumah. Ini sengaja dirancang untuk digabungkan dengan gantungan kunci yang Anda miliki. Sehingga Anda selalu membawa kabel iPhone kemanapun Anda pergi.

Selain disain yang inovatif, ChargeCard dan ChargeKey terbuat dari bahan elastis. Selain dapat dilengkungkan, kedua charger portabel tersebut cukup kuat untuk menahan posisi iPhone walau dalam keadaan menggantung.

Dilansir di situs resmi Nomad, keduanya dibanderol dengan harga USD29 atau sekitar Rp319 ribu (kurs Rp11 ribu/USD).
(izz)
Berita Terkait
Pandemi Covid-19 Membuat...
Pandemi Covid-19 Membuat Air Purifier True HEPA Filter Banyak Dicari
IIW 2021 Perkenalkan...
IIW 2021 Perkenalkan Beragam Inovasi Teknologi Elektronik dari Taiwan
Menangkap Peluang Peningkatan...
Menangkap Peluang Peningkatan Produk Elektronik di Tangerang
GSEI 2023 Segera Digelar:...
GSEI 2023 Segera Digelar: Peluang Emas bagi Pelaku Industri Elektronik
Banyak Pilihan Perangkat...
Banyak Pilihan Perangkat Elektronik, AQUA Hadirkan Sweat Heart
Samsung Electronics,...
Samsung Electronics, Top Brand Asia Selama 9 Tahun Berturut-turut
Berita Terkini
Terumbu Karang Purba...
Terumbu Karang Purba Berusia 800 Tahun Ditemukan di Laut Merah
5 jam yang lalu
Piramida Bawah Air Diklaim...
Piramida Bawah Air Diklaim Lebih Tua dari yang Ada di Mesir
13 jam yang lalu
China Bertekat Memperkuat...
China Bertekat Memperkuat Literasi Digital dan AI
13 jam yang lalu
Instagram Uji Coba Fitur...
Instagram Uji Coba Fitur Terkunci dengan Kode Akses Terbaru
14 jam yang lalu
Cara Mengatasi HP Xiaomi...
Cara Mengatasi HP Xiaomi Restart Sendiri, Pengguna Wajib Tahu
1 hari yang lalu
10 Game Terburuk di...
10 Game Terburuk di Dunia, Penuh Bug dan Grafis Mengecewakan
1 hari yang lalu
Infografis
Paus Fransiskus, Pembawa...
Paus Fransiskus, Pembawa Perubahan dan Keterbukaan Gereja Katolik
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved