Berapa Harga Samsung Galaxy S20 Series di Indonesia?

Kamis, 13 Februari 2020 - 11:02 WIB
Berapa Harga Samsung...
Berapa Harga Samsung Galaxy S20 Series di Indonesia?
A A A
JAKARTA - Samsung resmi memperkenalkan smartphone flagship terbarunya yakni seri Galaxy S20 pada Selasa (11/2/2020).

Ada tiga varian Galaxy S20 yang dirilis Samsung, yakni Galaxy S20 reguler dengan layar berukuran 6,2 inci, Galaxy S20 Plus berlayar 6,7 inci, dan Galaxy S20 Ultra berukuran layar 6,9 inci.

Lalu berapa harga tiga perangkat ini di Indonesia?

Dalam sesi Samsung Galaxy Exclusive Preview, Samsung Mobile Product Manager Samsung Electronics Indonesia, Verry Octavianus Wijaya mengungkap hal tersebut.

"Samsung Galaxy S20 dibanderol seharga Rp12,999 juta, Galaxy S20+ ditawarkan dengan harga Rp14,499 juta, dan Galaxy S20 Ultra dijual dengan harga Rp18,499 juta," ungkapnya di Jakarta, Rabu (12/2/2020).

Lebih lanjut, Verry menjelaskan, hanya varian LTE yang masuk ke pasar Indonesia. Mereka memilih varian LTE berdasarkan infrastruktur jaringan di Indonesia.

"Kami membawa produk sesuai dengan infrastruktur yang ada. Oleh karena itu Galaxy S20 Series yang masuk ke Indonesia adalah varian LTE,” jelasnya.

Sementara, untuk memori penyimpanan, Samsung memilih hanya menghadirkan hanya varian 128GB. Sebab ternyata 95% pengguna di Indonesia hanya tertarik pada varian tersebut.

“Kami mempelajari dari S10 kemarin, ketertarikan pasar terhadap varian 128GB mencapai lebih dari 95 persen. Kami juga melakukan internal riset bahwa orang lebih memilih untuk menggunakan mikro SD,” pungkasnya.

Ketiga smartphone ini sudah dapat dipesan pada sesi pre-order yang dibuka mulai hari ini pukul 12.00 siang melalui website samsung

Pemesan akan mendapatkan unitnya diterima pada awal Maret 2020.
(wbs)
Berita Terkait
Samsung Tempati Urutan...
Samsung Tempati Urutan Pertama Gawai yang Paling Banyak Dipakai di Indonesia
50 Kode Rahasia Samsung:...
50 Kode Rahasia Samsung: Akses Fitur Tersembunyi & Maksimalkan Ponselmu
Cara Menghubungkan HP...
Cara Menghubungkan HP Samsung ke TV Tanpa dan dengan Kabel
Mengenal Keuntungan...
Mengenal Keuntungan Layanan Store Pickup dan Pesan Online Samsung
4 Fitur Tersebunyi Samsung...
4 Fitur Tersebunyi Samsung dengan Fungsi Super Canggih
Mengenal Private Share,...
Mengenal Private Share, Fitur Berbagi File Rahasia hingga 200 MB di HP Samsung
Berita Terkini
Barang Elektronik Tak...
Barang Elektronik Tak Akan Bebas dari Tarif Impor Trump, Ini Alasannya
1 jam yang lalu
Gunung Berapi di Alaska...
Gunung Berapi di Alaska Akan Meletus Dahsyat, Ini Tanda-tandanya
2 jam yang lalu
Arkeolog Temukan Wajah...
Arkeolog Temukan Wajah Asli Pribumi Eropa di dalam Gua
3 jam yang lalu
Ahli Keluarkan Ginjal...
Ahli Keluarkan Ginjal Babi dari dalam Tubuh Wanita Ini
4 jam yang lalu
CoPilot Microsoft Kini...
CoPilot Microsoft Kini Bisa Mencari File Dokumen di Windows 11
12 jam yang lalu
Kitab Kuno Petunjuk...
Kitab Kuno Petunjuk Orang Mati Menuju Keabadian Ditemukan di Mesir
15 jam yang lalu
Infografis
9 Negara Asia Lolos...
9 Negara Asia Lolos Piala Dunia U-17 2025, Indonesia Wakil ASEAN
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved