1% Penerbit Sanggup Kuasai 80% Total Unduhan Aplikasi

Minggu, 24 November 2019 - 13:48 WIB
1% Penerbit Sanggup...
1% Penerbit Sanggup Kuasai 80% Total Unduhan Aplikasi
A A A
JAKARTA - Menurut penelitian yang dilakukan oleh Sensor Tower, sekitar 1% dari penerbit aplikasi teratas di Google Play Store dan Apple App Store menghasilkan 80% dari total unduhan aplikasi di kuartal ketiga (Q3) 2019. Sedangkan sisanya 20% pangsa pasar diperjuangkan ribuan aplikasi yang diterbitkan penerbit lainnya.

Sebanyak 80% bisa diterjemahkan menjadi 29,6 miliar unduhan. Untuk diketahui, aplikasi yang tersedia di Google Play dan App Store pada 2018 sebanyak 3,4 juta atau meningkat 65% dari tahun 2014.Sayangnya, hanya 26% dari aplikasi memiliki setidaknya 1.000 unduhan di 2018 atau turun signifikan dari 30% dari 2014. Ini berarti lebih banyak aplikasi yang hilang di toko aplikasi dari waktu ke waktu.
Jumlah semua penerbit dari kedua toko aplikasi adalah sekitar 792.000 dan hanya 7.920 yang menghasilkan 23,6 miliar pemasangan unik. Facebook, tentu saja, termasuk dalam 1% itu dan aplikasinya sendiri mendapat 682 juta pemasangan baru selama Q3 2019.

Hal yang sama berlaku untuk penerbit game seluler. Hanya 1% dari mereka yang mendapatkan 9,1 miliar unduhan, yang pada gilirannya adalah 82% dari total unduhan game. Sehingga sisanya yakni dua miliar unduhan untuk penerbit game yang tersisa.

Dan sejauh menyangkut pendapatan, kesenjangannya bahkan lebih besar. Dari pendapatan kotor USD22 miliar di Q3, 1% teratas mendapat potongan kue sebesar USD20,5 miliar. Hanya 7% dari total pendapatan yang didistribusikan ke 151.056 penerbit tersisa yang mewakili 99%.
(mim)
Berita Terkait
Google Play Store Dijebol...
Google Play Store Dijebol Pengembang Nakal, Anda Perlu Hapus Aplikasi Ini
Google Play Store Delete...
Google Play Store Delete 25 Aplikasi Berbahaya, Cek Ponsel Anda Sekarang!
Google Play Store Lakukan...
Google Play Store Lakukan Bersih-bersih, Aplikasi Usang Akan Dibuang
Daftar Lengkap Aplikasi...
Daftar Lengkap Aplikasi dan Game Terbaik di Google Play Store 2021!
Google Play Store Raih...
Google Play Store Raih 28 Miliar Unduhan Aplikasi di Q3 2020
Daftar 21 Aplikasi Android...
Daftar 21 Aplikasi Android Populer yang Wajib Kita Hapus Pagi Ini
Berita Terkini
Capek Antre Tiket Bus?...
Capek Antre Tiket Bus? Platform Ini Ubah Perjalananmu Jadi Lebih Asyik dan Hemat
10 jam yang lalu
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan atung Djoser
13 jam yang lalu
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
1 hari yang lalu
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
1 hari yang lalu
Wikipedia Tawarkan Data...
Wikipedia Tawarkan Data ke Keggle untuk Melatih AI
1 hari yang lalu
China Negara Pertama...
China Negara Pertama yang Rutin Menggunakan Reaktor Nuklir Thorium
1 hari yang lalu
Infografis
Jet Tempur Siluman F-35...
Jet Tempur Siluman F-35 Lampaui 1 Juta Jam Terbang
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved