WhatsApp Dilaporkan Kembangkan Dua Tema Gelap untuk Versi iOS

Selasa, 05 November 2019 - 12:00 WIB
WhatsApp Dilaporkan...
WhatsApp Dilaporkan Kembangkan Dua Tema Gelap untuk Versi iOS
A A A
MENLO PARK - Para pengguna handphone , baik berbasis Android atau iOS, tengah gandrung pada tema Gelap (Dark) yang belakangan populer akhir-akhir ini. Seperti diketahui, Android 10 dan iOS 13 memiliki fitur pengaturan tema Gelap di seluruh sistem dan semakin banyak aplikasinya yang mempunyai opsi seperti itu.

Mengapa? Untuk beberapa alasan, tema ini memang dibutuhkan. Di malam hari atau di ruangan gelap, latar belakang putih yang biasa (dengan teks hitam) dapat membuat mata pengguna tegang dan mengganggu orang di sekitarnya. Dalam tema Gelap, latar belakang hitam atau abu-abu dengan teks putih tidak menyakiti mata siapapun.

Selain membuat nyaman penglihatan Anda dan lainnya, ada alasan lain kita wajib beralih pada tema Gelap, khususnya bagi pengguna ponsel yang menggunakan layar AMOLED, yakni menggunakan tema Gelap dapat menghemat masa pakai baterai. Itu karena panel OLED membuat warna hitam dengan mematikan semua piksel di area layar yang sesuai dan tentunya piksel yang dimatikan tidak memakan energi dari baterai.
WhatsApp Dilaporkan Kembangkan Dua Tema Gelap untuk Versi iOS

Namun perlu diingat, untuk menghemat masa pakai baterai, versi tema Gelap yang digunakan oleh suatu aplikasi harus memiliki latar belakang hitam, bukan abu-abu gelap.

Pada bulan Maret, versi beta WhatsApp untuk Android menerima fitur tema Gelap, tetapi hanya pada halaman pengaturan. Karena konfigurasi ini menggunakan versi tema Gelap dengan latar belakang abu-abu, mereka yang mengujinya tidak memperoleh penambahan masa pakai baterai.

Pada kenyataannya, pengguna Android dengan versi publik WhatsApp belum menerima fitur pada saat ini. Sedangkan untuk pengguna iOS yang menggunakan WhatsApp, mereka bisa berakhir dengan salah satu dari dua versi tema Gelap yang berbeda menurut WABetaInfo.com. Bagi Anda yang tidak terbiasa dengan WhatsApp, ini adalah salah satu aplikasi perpesanan paling populer di dunia dan dimiliki oleh Facebook.

Tampaknya ketika Apple merilis tema Gelap pada seluruh sistem untuk iOS 13, pengembang WhatsApp kembali muncul dengan versi baru tema Gelap dari awal. WABetaInfo.com mengatakan, dua konfigurasi berbeda sedang dikembangkan.

Satu menggunakan latar belakang hitam gelap dan konfigurasi kedua menggunakan abu-abu lebih terang. Varian pertama tampaknya menawarkan penghematan baterai terbaik dan kedua versi memiliki konfigurasi sama untuk gelembung Gelap.

Meskipun tidak jelas mana yang akan ditemukan pada WhatsApp versi iOS, konfigurasi pertama adalah yang telah diputuskan Facebook untuk digunakan pada Instagram. Laporan tersebut berspekulasi bahwa aplikasi itu sendiri mungkin memilih dari dua opsi tergantung pada pengaturan perangkat iOS yang memiliki aplikasi diinstal.

Tampaknya, fitur tema Gelap untuk WhatsApp masih sedang dikembangkan. Dengan demikian, mungkin beberapa saat sebelum pengguna iOS dan Android mendapatkan kesempatan untuk mencobanya di versi publik dari masing-masing aplikasi.
(mim)
Berita Terkait
Fitur Sulap Pesan WhatsApp...
Fitur Sulap Pesan WhatsApp Bisa Menghilang Sudah Menuju iOS
Periksa iPhone Anda,...
Periksa iPhone Anda, WhatsApp Berhenti Dukung iPhone Lawas
WhatsApp Beta untuk...
WhatsApp Beta untuk iOS Tambah Dukungan QR Code
Siap-siap, WhatsApp...
Siap-siap, WhatsApp Stop Beroperasi di iPhone Lawas
Smartphone yang Tak...
Smartphone yang Tak Bisa Gunakan WhatsApp pada 2023
Jangan Kaget, 53 Merk...
Jangan Kaget, 53 Merk Ponsel Tak Bisa WhatsApp 1 November 2021
Berita Terkini
Kacamata Ray-Ban Dilengkapi...
Kacamata Ray-Ban Dilengkapi Teknologi Penerjemah Bahasa dan Mengirim Pesan
5 jam yang lalu
Hypernet Technologies...
Hypernet Technologies Mendukung Digitalisasi Administrasi Kesehatan Rumah Sakit
12 jam yang lalu
Tangkap Tren di Kalangan...
Tangkap Tren di Kalangan Gen Z, LG Subscribe Makin Diminati di Korea Selatan
15 jam yang lalu
Israel Kenalkan Robdozer,...
Israel Kenalkan Robdozer, Robot Pembunuh Berteknologi AI
17 jam yang lalu
LG Smart Park, Pabrik...
LG Smart Park, Pabrik Futuristik yang Dilengkapi IoT, AI, Robot hingga 4IR
21 jam yang lalu
China Siap Lanjutkan...
China Siap Lanjutkan Misi Luar Angkasa Minggu ini
21 jam yang lalu
Infografis
Antisipasi NATO, Putin...
Antisipasi NATO, Putin Panggil 160.000 Pemuda untuk Wajib Militer
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved