Cook Ingatkan Trump, Perang Dagang Bikin Samsung Ungguli Apple

Selasa, 20 Agustus 2019 - 06:00 WIB
Cook Ingatkan Trump,...
Cook Ingatkan Trump, Perang Dagang Bikin Samsung Ungguli Apple
A A A
WASHINGTON - Untuk kedua kalinya, Presiden AS, Donal Trump duduk bersama CEO Apple Tim Cook untuk berbicara tentang tarif saat makan malam pada akhir pekan kemarin. Tidak seperti banyak entitas Silicon Valley lainnya, Cook memilih mengambil jalan tidak berkonfrontasi dengan pemerintah atas konflik yang berkembang dengan China atas tarif, hak kekayaan intelektual, dan sejenisnya. Sebab hal itu justru membuat mereka bisa kehilangan banyak hal.

Itulah sebabnya, di puncak eskalasi, Tim Cook duduk bersama dengan Trump untuk memberinya alasan lain yang sah untuk memberi pencerahan tentang tarif. Itu salah satu alasan mengapa biaya tambahan 10% dari USD300 miliar impor China ditunda dari 1 September hingga pertengahan Desember dari sekarang.

CEO Apple bersikukuh, pengenaan tarif untuk iPhone pada akhirnya membantu Samsung untuk melesat meninggalkan Apple. Tampaknya Presiden Trump menyadari bahwa Samsung adalah perusahaan Korea Selatan dan tidak boleh lebih unggul dari Apple karena pemerintahannya memiliki slogan "Make America great again".

Dalam konferensi pers setelah pertemuan, Trump mengatakan, dirinya memiliki pertemuan yang sangat baik dengan Tim Cook. "Saya sangat menghormati Tim Cook dan Tim berbicara kepada saya tentang tarif. Dan salah satu hal, dan dia membuat kasus yang bagus, yakni Samsung adalah pesaing nomor satu mereka dan Samsung tidak membayar tarif karena mereka berbasis di Korea Selatan."

"Dan sulit bagi Apple untuk membayar tarif jika mereka bersaing dengan perusahaan yang sangat bagus. Saya berkata, seberapa baik pesaing?" imbunya.

Dia menegaskan, Samsung merupakan pesaing yang sangat baik. "Jadi Samsung memang tidak membayar tarif karena berbasis di lokasi yang berbeda, sebagian besar di Korea Selatan. Dan saya pikir dia membuat argumen yang sangat meyakinkan, jadi saya memikirkannya," kata Trump.

Meski demikian, tarif 10% untuk aksesori seperti AirPods dan Apple Watch akan mulai diberlakukan pada 1 September seperti yang diumumkan. Tetapi item tiket besar seperti Mac atau iPhone akan dikecualikan untuk saat ini, jadi setiap pengumuman besar tentang terobosan dalam negosiasi perdagangan dengan China akan tetap berlaku.
(mim)
Berita Terkait
Inilah Cara Huawei Dongkel...
Inilah Cara Huawei Dongkel Samsung dari Posisi No 1 Smartphone
Terpukul COVID-19, Penjualan...
Terpukul COVID-19, Penjualan Ponsel Global Merosot di Q1 2020
Laris Manis di Tengah...
Laris Manis di Tengah Pandemi, Huawei Halus Geser Samsung
Ditekan AS, Analis Dunia...
Ditekan AS, Analis Dunia Ramalkan Huawei Mau Jual Honor
Huawei Masih Nomor 1...
Huawei Masih Nomor 1 di Bulan Mei, tapi Samsung Mengejar Cepat
Samsung Ambil Untung...
Samsung Ambil Untung dari Pertikaian India dengan China
Berita Terkini
Daftar Kode Redeem FF...
Daftar Kode Redeem FF Free Fire Max Rabu 16 April 2025, Klaim Sekarang!
1 jam yang lalu
Ambisi Indonesia-Rusia...
Ambisi Indonesia-Rusia Bikin Internet Ngebut tapi Murah Meriah
4 jam yang lalu
Era Baru Telah Dimulai...
Era Baru Telah Dimulai dengan Kehadiran HUAWEI Mate XT | ULTIMATE DESIGN di Indonesia, Smartphone Triple Foldable yang Mengguncang Industri
4 jam yang lalu
Sambut A Minecraft Movie,...
Sambut A Minecraft Movie, Cinepolis Cinemas Luncurkan Virtual Cinema Experience
17 jam yang lalu
Warga AS Borong Produk...
Warga AS Borong Produk China di TikTok dan Amazon
18 jam yang lalu
Washington Gelar Sidang...
Washington Gelar Sidang Kasus Antimonopoli Meta
1 hari yang lalu
Infografis
Smartphone dan Komputer...
Smartphone dan Komputer akan Bebas dari Tarif Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved