Huawei Diam-diam Kerjakan Dua Tablet dengan Kamera Sony 48 MP

Minggu, 05 Mei 2019 - 23:44 WIB
Huawei Diam-diam Kerjakan...
Huawei Diam-diam Kerjakan Dua Tablet dengan Kamera Sony 48 MP
A A A
SHANGHAI - Saat ini ada beberapa produsen Android top yang masih tertarik untuk membuat tablet. Meskipun pasar tablet Android telah menyusut untuk beberapa waktu lantaran meningkatnya ukuran smartphone.

Sekarang ada laporan Huawei tengah mengerjakan dua tablet. Meskipun chipset Kirin 985 dikabarkan akan datang pada paruh kedua tahun ini, Kirin 980 masih akan menjadi prosesor andalan Huawei untuk saat ini.

Beberapa hari lalu, editor XDA, Mishaal Rahman, mengekspos, kode nama dari empat perangkat Huawei baru di Twitter. Dua smartphone dan dua tablet dilengkapi dengan prosesor Kirin 980.

Dalam hal ukuran, dua perangkat baru mengadopsi luas layar 8,4 inci dan 10,7 inci. Dua handset akan menjadi tablet Huawei M6, sedangkan perangkat 6,39 inci dan 6,26 inci bakal menjadi ponsel nova Huawei terbaru.

Laman Giz China mengutarakan, kedua tablet ini hadir dengan resolusi layar 1600 x 2560 piksel. Adapun baterai, untuk tablet 8,4 inci menggunakan baterai 4.200 mAh. Sedangkan tablet 10,7 inci didukung daya baterai lebih besar, yakni 7.500 mAh.

Pada tablet tersebut, kita bisa melihat pengaturan kamera yang bagus. Mengapa? Karena tampaknya dilengkapi dengan kamera belakang Sony IMX586 48 MP.

Namun penting dicatat bahwa tweet Mishaal Rahman disertai dengan penafian. “Semua info ditambang dari sumber. Tidak dapat menjamin saya menafsirkan semuanya dengan benar atau bahwa setiap perangkat akan diluncurkan. Juga, saya tidak tahu konfigurasi kamera yang tepat, hanya sensornya," cuit Mishaal.
(mim)
Berita Terkait
Berikut Line-up Handphone...
Berikut Line-up Handphone dan Tablet Terbaru dalam Sepekan
Mau Beli Gadget Baru?...
Mau Beli Gadget Baru? Ini Dia Barisan Ponsel Terbaru di Pekan Ini
Huawei Goda Anak Muda...
Huawei Goda Anak Muda Indonesia dengan Tiga Gadget Canggih Ini
Ini Keunggulan Huawei...
Ini Keunggulan Huawei MatePad 12 X Dibandingkan Laptop Biasa
Belasan Ponsel dan Tablet...
Belasan Ponsel dan Tablet Terbaru Ramaikan Pasar Gadget Dunia
Huawei Segera Banjiri...
Huawei Segera Banjiri Indonesia dengan Produk Ekosistem Terbarunya
Berita Terkini
Fenomena Alam Pemicu...
Fenomena Alam Pemicu Ratusan Gempa Bumi per-Hari Terdeteksi
7 menit yang lalu
Rekomendasi Link Tambah...
Rekomendasi Link Tambah Follower TikTok Gratis
1 jam yang lalu
Satelit Kubus Milik...
Satelit Kubus Milik Korea Selatan Bakal Ramaikan Misi Artemis
2 jam yang lalu
Elon Musk Samakan Dirinya...
Elon Musk Samakan Dirinya dengan Buddha
4 jam yang lalu
Cara Mengubah Kuota...
Cara Mengubah Kuota Belajar Menjadi Internet Tanpa Aplikasi
5 jam yang lalu
3 Tanda Kiamat yang...
3 Tanda Kiamat yang Muncul di China Semua Datang dari Langit
6 jam yang lalu
Infografis
Trump Serius Ancam Iran...
Trump Serius Ancam Iran dengan Kekuatan Militer AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved