Spesifikasi Xiaomi Mi 9X Bocor, Konon Merapat Bulan April

Rabu, 27 Maret 2019 - 12:00 WIB
Spesifikasi Xiaomi Mi...
Spesifikasi Xiaomi Mi 9X Bocor, Konon Merapat Bulan April
A A A
BEIJING - Xiaomi kembali menyiapkan handphone canggihnya setelah membuat kegaduhan dengan Mi 9. Bocoran mengungkap bahwa pabrikan China itu tengah memproses kelahiran Mi 9X.

Menurut bocoran, Mi 9X akan menampilkan layar waterdrop notch 6,4 inci FHD AMOLED. Smartphone dibekali kamera selfie 32 MP dan sensor sidik jari dalam layar.
Spesifikasi Xiaomi Mi 9X Bocor, Konon Merapat Bulan April

Sedangkan untuk jeroannya membawa chipset Snapdragon 675 seperti halnya Redmi Note 7 Pro. Namun kali ini dipasangkan RAM 6 GB dan penyimpanan 64 GB.

Laman GSM Arena menyebutkan, ponsel akan memiliki pengaturan tiga kamera di punggungnya. Rinciannya, sensor utama 48 MP, 13 MP (ultra-lebar), dan 8 MP (kemungkinan telefoto). Dari segi perangkat lunak, handset akan menjalankan MIUI 10 di atas Android 9 Pie.
Spesifikasi Xiaomi Mi 9X Bocor, Konon Merapat Bulan April

Sayangnya Xiaomi Mi 9 X hanya membawa baterai berkapasitas 3.300 mAh. Ponsel nantinya mendapat suntikan teknologi pengisian cepat 18W.

Publik juga berharap Mi A3 menampilkan spesifikasi yang sama seperti Mi 9X. Sementara Mi A3 Lite mungkin akan menurunkan resolusi layar dan memilih chipset yang lebih rendah. Untuk harga, Mi 9X diharapkan mulai dijual Rp3,6 juta dan akan dirilis pada bulan April mendatang.
(mim)
Berita Terkait
7 Smartphone Terbaik...
7 Smartphone Terbaik 2020 dengan Harga di Bawah Rp2 Jutaan
Xiaomi Pamer Desain...
Xiaomi Pamer Desain Kamera Teleskopik Lawas untuk Ponsel Barunya
Bocoran Desain Belakang...
Bocoran Desain Belakang dan Kapasitas Baterai Xiaomi Mi 11 dan Mi 11 Pro
Alasan-alasan Masuk...
Alasan-alasan Masuk Akal realme 7i Disebut Smartphone Value for Money
Ponsel Layar Lipat Xiaomi...
Ponsel Layar Lipat Xiaomi Rilis Bulan ini dengan Harga Terjangkau
Dua Smartphone Misterius...
Dua Smartphone Misterius realme Singgah di Website TENAA
Berita Terkini
7 Cara Mengatasi Ghost...
7 Cara Mengatasi Ghost Touch pada iPhone, Ternyata Mudah!
2 jam yang lalu
iPhone 16 Baru Diluncurkan,...
iPhone 16 Baru Diluncurkan, Pahami Istilah iPhone Inter
2 jam yang lalu
Cara Mengganti Bahasa...
Cara Mengganti Bahasa di HP Samsung, Wajib Tahu!
3 jam yang lalu
Jepang Kenalkan Rudal...
Jepang Kenalkan Rudal dengan Kecepatan Lebih dari 9.000 Km per-Jam
19 jam yang lalu
Desain 4 Model iPhone...
Desain 4 Model iPhone 17 Bocor, Begini Bentuknya
23 jam yang lalu
Thailand Uji Coba Teknologi...
Thailand Uji Coba Teknologi Peringatan Bencana lewat Smartphone
1 hari yang lalu
Infografis
Keistimewaan dan Amalan...
Keistimewaan dan Amalan 10 Hari Pertama Bulan Ramadan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved