Facebook Coba Pikat Kaum Remaja dengan Aplikasi Meme LOL
A
A
A
MOUNTAIN VIEW - Facebook tengah menggarap proyek terbaru yang disebut LOL, yakni sebuah aplikasi yang mencoba mengembalikan pengguna remaja ke platform-nya.
Laman Phone Arena, Senin (21/1/2019), menyatakan, Facebook telah menginformasi bahwa mereka sedang menguji LOL. Kenyataannya LOL merupakan umpan sederhana dari video lucu dan GIF.
Semuanya dikategorikan berdasarkan topik seperti lelucon dan binatang. Topik lain kabarnya akan ditambahkan saat perkembangan aplikasi berlangsung.
Menurut TechCrunch, LOL menarik konten dari posting Umpan Berita dengan Halaman meme teratas di Facebook. Aplikasi ini sekarang dalam versi beta pribadi dengan 100 siswa sekolah menengah di Amerika Serikat yang secara aktif menguji LOL. Tentunya proyek ini berjalan setelah Facebook menandatangani NDA (perjanjian non-pengungkapan) dengan persetujuan orang tua.
Facebook mengatakan, untuk saat ini tidak ada rencana untuk meluncurkan fitur di Watch. Disebutkan, para insinyurnya masih mengevaluasi apakah LOL bakal diluncurkan sebagai bagian dari salah satu aplikasi utama perusahaan, atau sebagai aplikasi mandiri.
Setelah meluncurkan proyek yang gagal seperti Lasso, IGTV, dan Watch, Facebook berusaha memotong kerugiannya dan menghasilkan sesuatu yang diyakini mengembalikan banyak penggunanya yang hilang. Perusahaan belum memberikan ETA untuk rilis LOL, tapi tidak ada jaminan Facebook tidak akan mengubur proyek tersebut jika hasilnya tidak memuaskan selama pengujian.
Laman Phone Arena, Senin (21/1/2019), menyatakan, Facebook telah menginformasi bahwa mereka sedang menguji LOL. Kenyataannya LOL merupakan umpan sederhana dari video lucu dan GIF.
Semuanya dikategorikan berdasarkan topik seperti lelucon dan binatang. Topik lain kabarnya akan ditambahkan saat perkembangan aplikasi berlangsung.
Menurut TechCrunch, LOL menarik konten dari posting Umpan Berita dengan Halaman meme teratas di Facebook. Aplikasi ini sekarang dalam versi beta pribadi dengan 100 siswa sekolah menengah di Amerika Serikat yang secara aktif menguji LOL. Tentunya proyek ini berjalan setelah Facebook menandatangani NDA (perjanjian non-pengungkapan) dengan persetujuan orang tua.
Facebook mengatakan, untuk saat ini tidak ada rencana untuk meluncurkan fitur di Watch. Disebutkan, para insinyurnya masih mengevaluasi apakah LOL bakal diluncurkan sebagai bagian dari salah satu aplikasi utama perusahaan, atau sebagai aplikasi mandiri.
Setelah meluncurkan proyek yang gagal seperti Lasso, IGTV, dan Watch, Facebook berusaha memotong kerugiannya dan menghasilkan sesuatu yang diyakini mengembalikan banyak penggunanya yang hilang. Perusahaan belum memberikan ETA untuk rilis LOL, tapi tidak ada jaminan Facebook tidak akan mengubur proyek tersebut jika hasilnya tidak memuaskan selama pengujian.
(mim)