Pakai Panel LCD IPS, Inilah versi Lebih Murah dari vivo Z3i

Sabtu, 12 Januari 2019 - 17:26 WIB
Pakai Panel LCD IPS, Inilah versi Lebih Murah dari vivo Z3i
Pakai Panel LCD IPS, Inilah versi Lebih Murah dari vivo Z3i
A A A
HONG KONG - Pabrikan smartphone China, vivo baru saja mengumumkan variasi lain dari ponsel Z3i-nya yang disebut Z3i Edisi Standar. Menggunakan LCD IPS, bukan layar AMOLED, vivo dijual lebih murah dari edisi aslinya.

Seperti dilansir dari laman Giz China, penggunaan panel IPS mendorong harga perangkat turun 17%. Yakni dari harga jual Rp5 jutaan menjadi hanya Rp4,2 juta.

Bagaimana dengan jeroannya? Untuk fitur internalnya masih sama. vivo Z3i menggunakan MediaTek Helio P60 SoC, RAM 6 GB, penyimpanan internal (ROM) 128 GB, dan layar seluas 6,3 inci dengan resolusi 1080 x 2280 piksel.

Pengaturan kamera di bodi belakangnya adalah 16 MP (f/2.0) + sensor kedalaman 2 MP. Sedangkan kamera depannya cukup besar, yakni 24 MP.Disokong baterai 3.315 mAh, ponsel vivo Z3i Edisi Standar ditawarkan dalam dua warna baru, yaitu Dream Pink dan Starry Night Black. Ada pula warna Aurora Blue yang sudah ada sejak smartphone diluncurkan.
(mim)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0559 seconds (0.1#10.140)
pixels