AS dan Sekutu Dituntut Buktikan 5G Huawei Tidak Aman

Rabu, 19 Desember 2018 - 16:00 WIB
AS dan Sekutu Dituntut...
AS dan Sekutu Dituntut Buktikan 5G Huawei Tidak Aman
A A A
BEIJING - Amerika Serikat dan negara-negara sekutunya ngotot tidak ingin Huawei perusahaan teknologi China lainnya meningkatkan pengaruhnya di pasar Amerika, dan AS mencoba memengaruhi negara lain agar tak menggunakan produk Huawei.

CEO Huawei Ken Hu menantang Amerika dan sekutu untuk memberi bukti atas tudingan-tudingan bahwa bahwa raksasa teknologi China itu menawarkan risiko keamanan.

Berbicara dengan para wartawan yang diundang ke kantor pusat Huawei Technologies Ltd. Selasa (19/12/2018), Ken Hu mengeluhkan, " Tuduhan AS terhadap Huawei tidak bersumber itu hanya dari “ideologi dan geopolitik.'' keluh Ken Hu

Dia memperingatkan, tidak melibatkan Huawei dalam jaringan 5G di Australia dan pasar-pasar lainnya akan merugikan konsumen karena akan menaikkan harga dan memperlambat inovasi.

Australia dan Selandia Baru telah melarang Huawei terlibat dalam jaringan 5G dengan alasan keamanan. Mereka bergabung dengan Amerika dan Taiwan, yang punya pembatasan yang lebih luas terhadap Huawei. Badan keamanan cyber Jepang mengatakan, pemerintah tidak akan membeli kebutuhan komunikasi mereka dari pemasok-pemasok yang dianggap berisiko tinggi, termasuk Huawei.

AS terus membujuk sekutunya agar tidak menggunakan perangkat dari Huawei dan produk dari produsen China lainnya. Argumentasi yang disodorkan AS adanya dugaan kerentanan dan celah bagi kejahatan siber dalam teknologi 5G.

Seorang pejabat AS menambahkan menara jaringan 5G dari Huawei akan menyedot banyak lalu lintas suara dan data, di mana hal ini tidak terjadi pada layanan 4G LTE.

Namun, Tim Bajarin, analis utama di Creative Strategies menyatakan tuduhan tersebut belum tentu benar.

"Ada sistem keamanan tingkat tinggi yang dibangun dalam jaringan 5G yang membuat hacker kesulitan untuk meretas jaringan," ujarnya seperti dikutip dari Mashable
(wbs)
Berita Terkait
Baru Sepekan, Huawei...
Baru Sepekan, Huawei HarmonyOS 20 Sudah Sambangi 10 Juta Perangkat
Begini Cara Huawei Menjamin...
Begini Cara Huawei Menjamin Keamanan Jaringan dan Capai SDGs PBB
Korea Utara Akhirnya...
Korea Utara Akhirnya Masuk Internet Era 4G
Berbekal eSIM Traveling...
Berbekal eSIM Traveling 5G, Liburan di Luar Negeri Makin Mudah Akses Internet
China Punya Jaringan...
China Punya Jaringan 5G Terbaik di Dunia, Setujukah Anda?
Huawei Hadirkan Teknologi...
Huawei Hadirkan Teknologi 5G di Puncak Tertinggi Dunia
Berita Terkini
Piramida Bawah Air Diklaim...
Piramida Bawah Air Diklaim Lebih Tua dari yang Ada di Mesir
30 menit yang lalu
China Bertekat Memperkuat...
China Bertekat Memperkuat Literasi Digital dan AI
1 jam yang lalu
Instagram Uji Coba Fitur...
Instagram Uji Coba Fitur Terkunci dengan Kode Akses Terbaru
1 jam yang lalu
Cara Mengatasi HP Xiaomi...
Cara Mengatasi HP Xiaomi Restart Sendiri, Pengguna Wajib Tahu
12 jam yang lalu
10 Game Terburuk di...
10 Game Terburuk di Dunia, Penuh Bug dan Grafis Mengecewakan
15 jam yang lalu
Kambing Misterius Ini...
Kambing Misterius Ini Mampu Hidup di Area Vulkanik selama 2 Abad Lebih
16 jam yang lalu
Infografis
AS Butuh Rp15.919 Triliun...
AS Butuh Rp15.919 Triliun untuk Memodernisasi Senjata Nuklirnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved