Ditekan KPAI, Group Facebook LGBT Garut Resmi Diblokir

Jum'at, 12 Oktober 2018 - 13:53 WIB
Ditekan KPAI, Group...
Ditekan KPAI, Group Facebook LGBT Garut Resmi Diblokir
A A A
JAKARTA - Setelah sempat menghebohkan netizen, grup Facebook lesbian gay bisexual transgender (LGBT) akhirnya resmi di blokir Kementrian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) melalui Direktorat Jendral Aplikasi Informatika.

Langkah pemblokiran tersebut dialamatkan terhadap group Facebook https://www.facebook.com/groups/605636449448086A. Hal itu dilakukan setelah mendapat surat elektronik dari Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) yang meminta group facebook tersebut diblokir karena dinilai dapat membahayakan anak-anak dan remaja di wilayah Garut dan sekitarnya.

Menurut KPAI group tersebut berpotensi mengkampanyekan praktik gay di kalangan anak-anak atau remaja laki-laki.

Plt Humas Kemenkominfo Ferdinandus Setu mengatakan bahwa langkah pemblokiran terhadap group Facebook juga diambil setelah Subdit Pengendalian Konten Internet Kemkominfo RI berkoordinasi dgn Polres Garut mengenai kasus ini.

"Polres Garut menyetujui usulan KPAI agar Kemkominfo RI melakukan pemblokiran terhadap group facebook tersebut," kata pria yang akrab disapa Nando dalam keterangan resminya.

Dilaporkan sebelumnya, Subdit Pengendalian Konten Internet Negatif Ditjen Aplikasi Informatika Kemkominfo telah melakukan penelusuran dan analisis terhadap muatan group facebook tersebut, dan menemukan bahwa terdapat beberapa onten yang mengandung muatan pornografi.

Kategori pornografi mengacu pada UU No 44 Tahun 2008 adalah konten yang secara eksplisit memuat persenggamaan, termasuk persenggamaan yang menyimpang; kekerasan seksual; masturbasi atau onani; ketelanjangan atau tampilan yang mengesankan ketelanjangan; alat kelamin; atau pornografi anak.
(wbs)
Berita Terkait
Facebook Luncurkan Messenger...
Facebook Luncurkan Messenger Kids Dilebih dari 70 Negara
Diakusisi Facebook,...
Diakusisi Facebook, Meme Mark Zuckerberg Tak Akan Hilang
Mark Zuckerberg Kehilangan...
Mark Zuckerberg Kehilangan Rp100 Triliun akibat Aksi Boikot Iklan di Facebook
Facebook Uji Coba Face...
Facebook Uji Coba Face ID dan Touch ID pada Messenger
Facebook Rilis Reaction...
Facebook Rilis Reaction Care Sebagai Dukungan di Tengah Pandemi
Facebook Uji Integrasi...
Facebook Uji Integrasi Wikipedia ke Hasil Pencariannya
Berita Terkini
Cara Mengunci Aplikasi...
Cara Mengunci Aplikasi di HP Infinix, Penting Dipahami!
3 jam yang lalu
Cara Cek RAM di HP vivo,...
Cara Cek RAM di HP vivo, Pengguna Wajib Tahu!
3 jam yang lalu
Cara Mengganti Bahasa...
Cara Mengganti Bahasa di HP Oppo, Jangan Sampai Keliru!
3 jam yang lalu
Perkuat Identitas dengan...
Perkuat Identitas dengan Tema Retro, LG Mendefinisikan Ulang Pengalaman Konsumen
9 jam yang lalu
7 Cara Mengatasi Ghost...
7 Cara Mengatasi Ghost Touch pada iPhone, Ternyata Mudah!
13 jam yang lalu
iPhone 16 Baru Diluncurkan,...
iPhone 16 Baru Diluncurkan, Pahami Istilah iPhone Inter
13 jam yang lalu
Infografis
Jadwal Resmi Libur Sekolah...
Jadwal Resmi Libur Sekolah Selama Bulan Ramadan 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved