Dirilis 1 Juni, Harga HTC U12 Plus Saingi Galaxy S9

Jum'at, 11 Mei 2018 - 14:01 WIB
Dirilis 1 Juni, Harga...
Dirilis 1 Juni, Harga HTC U12 Plus Saingi Galaxy S9
A A A
TAIPE - HTC menyatakan U12 dan U12 + (Plus) bakal dirilis pada 1 Juni mendatang. Hanya mereka masih tutup mulut berapa kisaran harga untuk menebus perangkat itu.

Rumor yang beredar menyebutkan, harga HTC U12+ dengan memori bawaan 64 GB adalah Rp10,8 juta. Sedangkan versi 128 GB dilego Rp11,7 juta per unit. Harga yang mirip dengan duo Samsung Galaxy S9 yang dilepas pada kuartal pertama 2018.

Baru-baru ini, ungkap GSM Arena, Jumat (11/5/2018), HTC membagikan teaser peluncuran handset andalannya itu. Smartphone mempunyai desain baja dan kaca mirip U11+, tapi dengan rasio layar ke tubuh 80%.

Ponsel membawa chipset Snapdragon 845 dengan kecepatan unduh 1.2Gbps LTE. Ponsel yang juga mengadopsi kamera ganda ini bakal dirilis Juni 2018.
Dirilis 1 Juni, Harga HTC U12 Plus Saingi Galaxy S9

Desain
Handset memiliki layar tinggi nan sempit yang dikabarkan berasio aspek 1:2, sehingga tubuh ponsel akan memanjang tapi kurang lebar. Yang jelas ponsel lebih mudah digunakan dengan satu tangan.

Sebenarnya U12 sudah terdaftar di situs Open Development Verizon yang memiliki desain "tanpa bingkai" dan menunjukkan bezel tipis di sekelilingnya. Akhirnya U12+ dikatakan datang dengan varian Black, Red Rose, Violet dan Translucent. Sementara dugaan rekayasa prototipe di bawah ini mengisyaratkan pada lapisan cermin.

Inovasi Edge Sense dari HTC pada ponsel ini memungkinkan Anda untuk memerintahkan handset dengan merekan perlahan sisi-sisinya. Sedangkan untuk material bodi, situs Verizon mengatakan, U12 datang dengan Gorilla Glass dan frame tersebut terbuat dari logam.

U12 dikabarkan membawa teknologi pengisian nirkabel yang cepat. Flagship HTC juga diharapkan menampilkan sertifikasi IP68 untuk ketahanannya terhadap debu dan air.

(mim)
Berita Terkait
Daftar Android yang...
Daftar Android yang Paling Diminati, Android 12 Paling Gagal
Cara Memperbaiki HP...
Cara Memperbaiki HP Android yang Tidak Bisa Ngecas
Apple Siapkan Smartphone...
Apple Siapkan Smartphone Murah, Merek HP Android Waspada!
Bangkit dari Keterpurukan,...
Bangkit dari Keterpurukan, HTC Umumkan U20 5G dan Desire 20 Pro
Akan Hadir Tahun Depan,...
Akan Hadir Tahun Depan, Informasi Perdana Sistem Operasi Android 14
Daftar Harga HP Android...
Daftar Harga HP Android Oktober 2023, Buruan Cek sebelum Berubah Lagi
Berita Terkini
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan atung Djoser
6 jam yang lalu
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
20 jam yang lalu
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
23 jam yang lalu
Wikipedia Tawarkan Data...
Wikipedia Tawarkan Data ke Keggle untuk Melatih AI
1 hari yang lalu
China Negara Pertama...
China Negara Pertama yang Rutin Menggunakan Reaktor Nuklir Thorium
1 hari yang lalu
Daftar Kode Redeem FF...
Daftar Kode Redeem FF Free Fire Max Sabtu 10 April 2025, Klaim Sekarang!
1 hari yang lalu
Infografis
3 Efek Tarif Impor Donald...
3 Efek Tarif Impor Donald Trump Terhadap Harga Emas Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved