Evercoss Resmi Merilis Winner Y Smart

Kamis, 09 Februari 2017 - 13:57 WIB
Evercoss Resmi Merilis...
Evercoss Resmi Merilis Winner Y Smart
A A A
JAKARTA - Dengan masuknya jaringan 4G ke Indonesia tentu membuat para produsen smartphone harus menyesuaikan produk mereka. Serupa dengan vendor lainnya, Evercoss pun langsung memenuhi permintaan pasar dengan meluncurkan beragam smartphone yang mendukung jaringan 4G LTE.

Sukses meluncurkan Winner T 4G smartphone multi-operator (dapat menjalankan semua 4G LTE nomor operator di Indonesia), di harga 1 jutaan. Kali ini Evercoss merilis Smartphone 4G multi-operator Winner Y Smart.

"Dengan spesifikasi yang dimiliki Evercoss Winner Y Smart, kami yakin, smartphone ini akan diminati konsumen tanah air. Selain itu dengan dapat berjalan di berbagai jaringan operator menjadi salah satu sellig point Winner Y Smart," ujat Marketing Communication Evercoss, Suryadi William, saat peluncuran Winner Y Smart, di Penang Bistro, Jakarta, (9/2/2017).

Winner Y Smart sendiri hadir dengan bentang layar 5 inchi IPS HD, OS Android Marshmallow, Selain itu kapasitas baterai yang ditawarkan pun lebih besar, yakni 2450 mAh.

Untuk urusan kamera, Winner Y Smart dibekali dengan kamera utama 8MP. Sedangkan kamera selfie hadir dengan resolusi 5MP.

Walaupun spesifikasi yang ada telah meningkat dari generasi sebelumnya, Winner Y Smart dibanderol dengan harga Rp999.000 ribu.

Di dalam paket pembeliannya, konsumen akan mendapatkan benefit paket bundling nomor Smartfren gratis paket data 16 GB dan gratis teleponan 1000 menit.
(wbs)
Berita Terkait
Evercoss Tera Harga...
Evercoss Tera Harga Rp1,1 Juta Bawa Layar Lebar untuk Belajar Online Nyaman
Berita Terkini
Thailand Uji Coba Teknologi...
Thailand Uji Coba Teknologi Peringatan Bencana lewat Smartphone
8 menit yang lalu
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan...
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan Bisa Menjerit saat Tersakiti
1 jam yang lalu
Dunia Gonjang-Ganjing,...
Dunia Gonjang-Ganjing, Kripto Kok Santai? Intip Rahasia Bitcoin Jadi Benteng Investasi di Tengah Krisis!
3 jam yang lalu
Fokus Masa Depan, LG...
Fokus Masa Depan, LG Bangun Jalinan Konektivitas dengan Mahasiswa
4 jam yang lalu
Kacamata Ray-Ban Dilengkapi...
Kacamata Ray-Ban Dilengkapi Teknologi Penerjemah Bahasa dan Mengirim Pesan
12 jam yang lalu
Hypernet Technologies...
Hypernet Technologies Mendukung Digitalisasi Administrasi Kesehatan Rumah Sakit
19 jam yang lalu
Infografis
Jadwal Resmi Libur Sekolah...
Jadwal Resmi Libur Sekolah Selama Bulan Ramadan 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved