Samsung Galaxy S8 Siap Masuk Indonesia

Jum'at, 20 Januari 2017 - 16:55 WIB
Samsung Galaxy S8 Siap...
Samsung Galaxy S8 Siap Masuk Indonesia
A A A
JAKARTA - Samsung Indonesia dipastikan siap meluncurkan Galaxy S8 April mendatang. Waktu peluncuran ini bisa dibilang memang lebih lama dibanding peluncuran untuk pasar global.

Pasalnya dalam hal ini Samsung Indonesia mengaku harus memenuhi persyaratan Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) terleih dahulu sebelum memasarkannya di Indonesia.

"Galaxy S8 akan dirakit di sini (Indonesia), keluarnya April. Untuk launching globalnya, saya belum tahu. Tapi karena di sini ada aturan TKDN dan ijin postel, mungkin akan lebih lama sekitar tiga minggu sampai satu bulan setelah diluncurkan secara global," ujar Vice President Samsung Indonesia, Lee Kang Hyun, di Jakarta, Jumat (20/1/2017).

Namun, ketika ditanyai spesifikasi seperti apa yang akan ditawarkan Samsung terhadap perangkat teranyarnya. Lee belum bersedia membocorkannya, "Untuk spesifikasinya, saya belum bisa bicara banyak. Tapi produk ini benar-benar bagus, jadi tolong ditunggu. Untuk harganya hampir sama dengan yang sebelumnya, di atas Rp 10 juta."

Galaxy S8 sendiri kabarnya akan dibekali chipset Snapdragon 835 buatan Qualcomm yang baru saja diperkenalkan di gelaran Consumer Electronics Show (CES) 2017 di Las Vegas, Amerika Serikat.
(ven)
Berita Terkait
Desain Bodi Samsung...
Desain Bodi Samsung Galaxy Z Flip Muncul di TENAA
Samsung Buka Pre-Order...
Samsung Buka Pre-Order Galaxy Z Flip 5G
Samsung Galaxy Z Flip...
Samsung Galaxy Z Flip 5G Dapat Sertifikasi TENAA
Tidak Asal Foto, Begini...
Tidak Asal Foto, Begini Cara Memotret Produk Agar Laris di Online Shop
Samsung Galaxy Z Series...
Samsung Galaxy Z Series Diperkenalkan, Ini Detailnya
Samsung Tanam Teknologi...
Samsung Tanam Teknologi AI di Perangkat Elektronik, Ini Kecanggihannya
Berita Terkini
X Dilaporkan Blokir...
X Dilaporkan Blokir Akun-akun Pengkritik Elon Musk
4 jam yang lalu
Terumbu Karang Purba...
Terumbu Karang Purba Berusia 800 Tahun Ditemukan di Laut Merah
9 jam yang lalu
Piramida Bawah Air Diklaim...
Piramida Bawah Air Diklaim Lebih Tua dari yang Ada di Mesir
17 jam yang lalu
China Bertekat Memperkuat...
China Bertekat Memperkuat Literasi Digital dan AI
18 jam yang lalu
Instagram Uji Coba Fitur...
Instagram Uji Coba Fitur Terkunci dengan Kode Akses Terbaru
19 jam yang lalu
Cara Mengatasi HP Xiaomi...
Cara Mengatasi HP Xiaomi Restart Sendiri, Pengguna Wajib Tahu
1 hari yang lalu
Infografis
Sedang Menanti Jet Tempur...
Sedang Menanti Jet Tempur Rafale, Indonesia Digoda F-15EX
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved