Ini Alasan Mengapa Video Miliki Peran Penting dalam Membagikan Informasi

Jum'at, 16 Desember 2016 - 16:44 WIB
Ini Alasan Mengapa Video...
Ini Alasan Mengapa Video Miliki Peran Penting dalam Membagikan Informasi
A A A
JAKARTA - Di era informasi yang serba cepat, berbagi informasi merupakan hal yang penting dalam masyarakat. Banyak cara dalam berbagi informasi salah satunya melalui video. Video di anggap menarik karena dapat memvisualkan informasi sehingga masyarakat mendapatkan gambaran aktual mengenai informasi yang diberikan.

Axonn Research menemukan bahwa tujuh dari sepuluh responden melihat citra para brand menjadi lebih positif setelah menyaksikan video menarik buatan mereka. Sementara sebuah laporan dari Forrester mengatakan bahwa video berdurasi satu menit memiliki dampak yang sama dengan artikel berisi 1,8 juta kata.

Jadi, inilah beberapa alasan mengapa video memiliki peran penting dalam membagikan informasi :

1.Menjelaskan Informasi Secara Terperinci
Video adalah cara yang tepat untuk menjelaskan informasi secara terperinci. Video yang dibuat secara baik mampu menjadikan suatu informasi lebih jelas dan aktual.

2. Membantu Menyelesaikan Masalah
Terkadang seseorang yang mendapatkan informasi mengenai suatu hal, agak bingung jika tidak ada visualisasinya, terutama bila informasi itu adalah tutorial. Karenanya, informasi berupa tutorial dalam melakukan sesuatu akan lebih jelas bila digambarkan secara visual.

3. Presentasi yang Lebih Menarik
Dibandingkan dengan hanya menggunakan tulisan, maka orang akan lebih tertarik kepada sesuatu yang bergerak dan terlihat visual sehingga informasi yang dibagikan akan lebih mudah diterima.

4. Video Memiliki Potensi Dalam Mempengaruhi Sisi Emosional
Ketika kita melihat sebuah video, maka kita dapat melihat kejadian aktual di tempat informasi itu diberikan yang menimbulkan efek dalam mempengaruhi emosional kita.

5. Mudah untuk Dibagikan
Dibandingkan dengan unggahan tulisan maupun gambar, video merupakan salah satu media komunikasi yang tidak kalah mudah untuk dibagikan ke khalayak. Jadi, cukup dengan membuat video yang menarik maka informasi akan tersebar dengan cepat.

Baca sebagai salah satu news aggregator yang kompeten, cepat dan memiliki sumber yang kredibel mengadakan video contest yang bekerja sama dengan Vshow applikasi penyedia jasa untuk para pengguna untuk mengupload video pendek.

“Ajang video contest ini dimaksudkan untuk semakin menyebarkan berita dan informasi menarik yang ada di baca kepada komunitas,yang lebih luas ” kata Bryan Lee Vice President marketing Baca dalam keterangan resminya Jumat (16/12/2016).

Video contest baca dan Vshow ini bisa dikuti siapa saja dengan syarat mengunggah video bertema “Berbagi berita dengan Teman” yang berdurasi 30 hingga 60 detik. Pihak baca nantinya akan menilai setiap video yang diunggah dan memilih 26 pemenang.

Video contest tersebut digelar mulai tanggal 12 hingga 24 Desember 2016 dan memperebutkan hadiah utama berupa: 1 unit OPPO F1s dan voucher belanja senilai Rp 200 ribu bagi 25 pemenang lainnya.
(dol)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2963 seconds (0.1#10.24)