LeEco Akuisisi Dichotomy Creative Group

Minggu, 18 September 2016 - 08:43 WIB
LeEco Akuisisi Dichotomy...
LeEco Akuisisi Dichotomy Creative Group
A A A
LOS ANGELES - Pada tanggal 14 September 2016 LeEco mengumumkan akuisisi Dichotomy Creative Group untuk memperkuat komitmennya terhadap konten premium global. Pendiri dan CEO Dichotomy, Adam Goodman akan membawa seluruh pegawai dan aset-asetnya ke dalam LeEco, dimana dia akan memimpin Le Vision.

Sebagai Presiden LeVE, Goodman berkewajiban dalam pengembangan konten hiburan berbahasa Inggris bagi LeEco untuk target pemirsa next-generation. LeVE nantinya akan menyediakan berbagai konten unik dan inovatif yang penyebarannya memanfaatkan platform distribusi dari divisi konten LeEco di seluruh dunia, termasuk China, India, Rusia, dan pasar LeEco lainnya.

Di bawah kepemimpinan Goodman, LeVE akan mereplika strategi pembuatan film Dichotomy dengan pendekatan memproduksi film-film tentpole ber-budget tinggi untuk pemirsa global, sekaligus memberdayakan Dichotomy Micro Studios banner untuk bisnis film dengan anggaran mikro yang menguntungkan. LeVE secara agresif juga akan membuat dan membeli IP (intellectual property), mengembangkan emerging voices, serta membuat berbagai materi baru untuk pemirsa global.

LeVE memposisikan diri untuk sepenuhnya membiayai dan co-produce film, bekerja sama dengan mitra studio untuk jaringan distribusi yang tepat, serta melihat berbagai kesempatan untuk slate financing dan/atau co-financing. Selain itu, Goodman juga akan memimpin LeVE untuk televisi, VR dan digital.

"Hal yang utama bagi kami adalah menemukan mitra yang bisa saling menghormati dan menghargai untuk apa yang dicintai dari Hollywood. Dan pada saat yang sama, tidak takut untuk menantang kebiasaan lama. Saya sangat berterima kasih atas kesempatan kolaborasi dengan Zhang dan LeEco," kata Adam Goodman dalam keterangannya, Sabtu (17/9/2016).
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0628 seconds (0.1#10.140)