Smartphone Samsung Akan Gunakan GPU dari AMD dan Nvidia

Senin, 12 September 2016 - 17:00 WIB
Smartphone Samsung Akan...
Smartphone Samsung Akan Gunakan GPU dari AMD dan Nvidia
A A A
SEOUL - Saat ini chipset yang terdapat pada perangkat smartphone didominasi oleh Qualcomm dengan Snapdragon-nya serta dari MediaTek. Meski ada beberapa pabrikan yang membuat chipset seperti Nvidia Tegra, nampaknya minat terhadap chipset kurang, karena konsumsi daya yang besar bila dibandingkan dengan chipset untuk smartphone sekarang.

Sebagai informasi, Samsung menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon di luar chipset buatannya, Exynos, pada perangkat smartphone mereka. Namun nampaknya pada beberapa tahun kedepan Samsung akan mengganti "kebiasaan" lamanya.

Seperti dilansir dari WCCFtech, Minggu (11/9/2016), disebutkan bahwa dari informasi yang didapat dari sebuah situs, SamMobile, mengatakan bahwa pada 2018 nanti Samsung akan menggunakan pengolah grafis alias GPU dari AMD atau Nvidia.

Jadi bila Samsung biasa menggunakan GPU dari Mali yang mana juga merupakan produksi ARM, maka di 2018 bisa saja Samsung sudah tidak menggunakan lagi untuk beberapa perangkat smartphone mereka.

Sebelumnya juga sempat beredar bahwa Samsung ingin mengembangkan pengolah grafis buatan mereka sendiri, layaknya chipset Exynos. Namun Samsung lebih memilih bekerja sama dengan AMD atau Nvidia kedepannya.

Apalagi kualitas grafis, khususnya untuk bermain game sekarang bisa dikatakan sangat mengagumkan, sehingga dibutuhkan komponen yang lebih mumpuni. Ini masih berupa rencana yang bakal implementasikan pada 2018. Tahun depan tampaknya Samsung masih menggunakan chipset dari Qualcomm dan pengolah grafis dari Mali. Kita tunggu saja.
(dol)
Berita Terkait
Harga dan Spesifikasi...
Harga dan Spesifikasi AMD Ryzen 7000 yang Rilis 27 September 2022
Ini Harga Resmi AMD...
Ini Harga Resmi AMD Ryzen 5000 di Indonesia, Katanya Prosesor Gaming Terbaik Dunia!
Tren Laptop “New Normal”...
Tren Laptop New Normal untuk Para Pekerja Mobile
10 Perbedaan Chip AMD...
10 Perbedaan Chip AMD dan Nvidia, Apa Saja Plus Minusnya?
Segini Harga Radeon...
Segini Harga Radeon RX 6800 di Indonesia, AMD Pertama yang Bisa Ray Tracing!
AMD Luncurkan Prosesor...
AMD Luncurkan Prosesor dan GPU Desktop Generasi Terbaru Ryzen 8000G Series dan RX 7600XT
Berita Terkini
Thailand Uji Coba Teknologi...
Thailand Uji Coba Teknologi Peringatan Bencana lewat Smartphone
4 jam yang lalu
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan...
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan Bisa Menjerit saat Tersakiti
6 jam yang lalu
Dunia Gonjang-Ganjing,...
Dunia Gonjang-Ganjing, Kripto Kok Santai? Intip Rahasia Bitcoin Jadi Benteng Investasi di Tengah Krisis!
7 jam yang lalu
Fokus Masa Depan, LG...
Fokus Masa Depan, LG Bangun Jalinan Konektivitas dengan Mahasiswa
9 jam yang lalu
Kacamata Ray-Ban Dilengkapi...
Kacamata Ray-Ban Dilengkapi Teknologi Penerjemah Bahasa dan Mengirim Pesan
17 jam yang lalu
Hypernet Technologies...
Hypernet Technologies Mendukung Digitalisasi Administrasi Kesehatan Rumah Sakit
23 jam yang lalu
Infografis
Paus Fransiskus, Pembawa...
Paus Fransiskus, Pembawa Perubahan dan Keterbukaan Gereja Katolik
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved