Toyota Kembangkan Robot Perawat Lansia

Minggu, 26 Juni 2016 - 14:13 WIB
Toyota Kembangkan Robot...
Toyota Kembangkan Robot Perawat Lansia
A A A
TOKYO - Toyota sepertinya terus melakukan inovasi terhadap bisnis yang dijalankannya. Tidak melulu merakit kendaraan, kini pabrikan mobil asal Jepang tersebut mengembangkan robot untuk merawat lanjut usia (Lansia).

CEO Toyota Research Institute Gill Pratt mengatakan, perusahaan kini sedang berusaha mengembangkan robot yang memiliki kemampuan dalam merawat Lansia. Bahkan robot ini telah dibekali dengan beragam keahlian yang dibutuhkan oleh para lansia.

Sementara itu, Manager Komunikasi Nasional Toyota, John Hanson menyebutkan bahwa perusahaan sedang mengembangkan robot yang lembut serta canggih. Hal ini dimaksudkan agar robot milik Toyota mampu menangani lansia yang sangat lemah dengan aman.

Hanson juga memberi catatan, machine learning bakal berperan penting dalam melatih robot perawat lansia agar bisa memperlakukan orangtua dengan baik dan lembut.
"Dalam banyak hal, robot dan mobil otonomos memiliki sebuah kemiripan. Tujuan kami tentu ingin menjangkau titik di mana kedua perangkat yang didorong dengan teknologi canggih," ujarnya, dilansir dari Business Insider, Minggu (26/6/2016).

Selain untuk merawat lansia, Toyota Research Institute belum mengidentifikasi tujuan khusus lainnya yang ingin dicapai melalui robot tersebut. Namun kabarnya pihak perusahaan akan terus mengembangkan robot yang dapat membantu pekerjaan rumah manusia.
(akr)
Berita Terkait
Robot Humanoid Toyota...
Robot Humanoid Toyota Pecahkan Rekor Dunia Tembakan Basket Terjauh!
5 Produk Tak Terduga...
5 Produk Tak Terduga Toyota, Ada Robot hingga Mesin Jahit
Toyota Rancang Kendaraan...
Toyota Rancang Kendaraan untuk Menjelajahi Permukaan Bulan
Kendaraan Penjelajah...
Kendaraan Penjelajah Bulan Toyota Terinspirasi Mobil Penculik di Indonesia
SEVA Berikan Promo Toyota...
SEVA Berikan Promo Toyota Spektakuler, DP Cukup 10 Persen
Figure 02: Ancaman atau...
Figure 02: Ancaman atau Sahabat? Robot Humanoid yang Siap Mengubah Dunia
Berita Terkini
Perkuat Identitas dengan...
Perkuat Identitas dengan Tema Retro, LG Mendefinisikan Ulang Pengalaman Konsumen
1 jam yang lalu
7 Cara Mengatasi Ghost...
7 Cara Mengatasi Ghost Touch pada iPhone, Ternyata Mudah!
4 jam yang lalu
iPhone 16 Baru Diluncurkan,...
iPhone 16 Baru Diluncurkan, Pahami Istilah iPhone Inter
5 jam yang lalu
Cara Mengganti Bahasa...
Cara Mengganti Bahasa di HP Samsung, Wajib Tahu!
6 jam yang lalu
Jepang Kenalkan Rudal...
Jepang Kenalkan Rudal dengan Kecepatan Lebih dari 9.000 Km per-Jam
21 jam yang lalu
Desain 4 Model iPhone...
Desain 4 Model iPhone 17 Bocor, Begini Bentuknya
1 hari yang lalu
Infografis
Pakistan Kembangkan...
Pakistan Kembangkan Rudal Canggih Jadi Ancaman bagi AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved