Huawei P9 dengan 2 Sensor Kamera di Bagian Belakang

Jum'at, 18 Maret 2016 - 12:31 WIB
Huawei P9 dengan 2 Sensor...
Huawei P9 dengan 2 Sensor Kamera di Bagian Belakang
A A A
BEIJING - Huawei telah menyebarkan sebuah teaser jelang peluncuran smartphone flagship mereka, P9. Teaser ini menguatkan bahwa smartphone ini akan menggunakan dua sensor kamera belakang.

Dilansir dari VR-Zone, Jumat(18/3/2016), dikatakan kalau teaser dari Huawei baru-baru ini tampak tulisan P9, terlihat pada masing-masing huruf tersebut disematkan sensor kamera. Rencananya acara akan digelar pada April mendatang ini. Ini membuat beberapa merek lain 'waspada'.

Bahkan salah satu situs jual beli, Oppomart, menunjukan bahwa Huawei P9 sudah masuk ke daftar penjualan mereka. Pada situs jual beli tersebut juga menampilkan detail spesifikasi dari Huawei P9. Seperti penggunaan layar seluas 5,2 inci dengan resolusi Full HD. Chipset dari Huawei sendiri, Kirin 950, serta tidak ketinggalan ada RAM sebesar 3GB dan memori internal berkapasitas 32GB.

Sensor yang digunakan pada kamera Huawei P9 12 megapiksel di dua kamera belakangnya, dengan fitur laser autofocus. Sementara pada bagian depan, ada sensor kamera 5 megapiksel.

Menunjang tenaganya dibekali baterai 3000mAh, Huawei P9 juga telah mendukung jaringan 4G LTE. Pada situs Oppomart Huawei P9 dibanderol USD499 atau sekitar 6,5 juta. Sayangnya masih dalam status tidak dapat dipesan.
(dol)
Berita Terkait
Huawei Cuma Bawa P40...
Huawei Cuma Bawa P40 Pro ke Indonesia, Kenapa?
Di Tengah Sanksi AS,...
Di Tengah Sanksi AS, Pendapatan Huawei Tahun 2020 Naik 3,8%
Bermitra dengan ITB,...
Bermitra dengan ITB, Huawei Beri Pemahaman Teknologi Terkini ke Mahasiswa
Balap Kambing Hago Bisa...
Balap Kambing Hago Bisa Dapet Huawei P40 Pro, Gimana Caranya?
Huawei Sebut Sanksi...
Huawei Sebut Sanksi AS Jadi Penyebab Kelangkaan Chip Global
Mengenal Teknologi Kamera...
Mengenal Teknologi Kamera Dual-Matrix di Huawei P50 Pro
Berita Terkini
Rekomendasi HP Android...
Rekomendasi HP Android dengan Kamera setara iPhone
9 menit yang lalu
Ternyata Aksi Buruh...
Ternyata Aksi Buruh Sudah Ada Sejak Zaman Firaun dan Romawi, Ini Jejaknya
2 jam yang lalu
Kucing Modern Diklaim...
Kucing Modern Diklaim Berasal dari Ritual Suci Bangsa Mesir Kuno
3 jam yang lalu
Tentara Robotik China...
Tentara Robotik China Bikin Para Ahli Khawatir
6 jam yang lalu
Spesies Kepiting China...
Spesies Kepiting China Ditemukan di Sungai AS
6 jam yang lalu
Lebih dari Sekadar Layar,...
Lebih dari Sekadar Layar, HUAWEI Mate XT dan X6 Mengantarkan Era Keemasan Ponsel Lipat
16 jam yang lalu
Infografis
Amnesty Internasional...
Amnesty Internasional Tegaskan Israel Lakukan Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved