Sony Berikan Bocoran Wearable Baru Berbentuk Kalung

Senin, 07 Maret 2016 - 20:40 WIB
Sony Berikan Bocoran Wearable Baru Berbentuk Kalung
Sony Berikan Bocoran Wearable Baru Berbentuk Kalung
A A A
TOKYO - Sony mengumumkan divisi baru bernama Future Lab Program, merupakan divisi baru yang mempersiapkan sebuah gadget baru. Gadget terbaru dari perusahaan teknologi Jepang ini bakal diberi nama ‘N’.

Seperti dilansir dari Mashable, Senin (7/3/2016), divisi baru Sony akan memulai proyek-proyek untuk menciptakan prototipe dan mencari tahu dari masukan yang diterima dari pengguna produk Sony. Jika masukan mendapatkan respon baik, Sony akan mengembangkan prototipe tersebut menjadi produk jadi yang dijual secara umum.

Langkah awal, Sony sedang mempersiapkan perangkat wearable yang akan menjadi proyek pertama dari Future Lab Program. Perangkat ini telah dibocorkan oleh Sony melalui sebuah teaser berbentuk video.

Gadget yang bernama N dipresentasikan sebagai kalung berwarna putih yang diletakan di bagian leher dan memiliki kemampuan untuk menyajikan musik atau suara berkualitas secara nirkabel.

Dalam video menampilkan seorang model yang tengah berada di dalaman air dan ia kehilangan earphone kabelnya. Sebagai gantinya, sang model itu kemudian menggunakan gadget audio wireless yang mirip seperti kalung.

Pihak Sony tidak menjelaskan seperti bagaimana cara kerjanya, atau fungsi utamanya. Selain itu, tidak disebutkan pula kapan produk ini dapat dinikmati oleh pengguna umum. Ikuti terus beritanya di Sindonews.

(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8872 seconds (0.1#10.140)