Tingkatkan Keamanan, Gmail Tampilkan Visual Isyarat

Rabu, 10 Februari 2016 - 12:44 WIB
Tingkatkan Keamanan, Gmail Tampilkan Visual Isyarat
Tingkatkan Keamanan, Gmail Tampilkan Visual Isyarat
A A A
MENLO PARK - Baru-baru ini, Gmail telah menampilkan sebuah isyarat visual baru. Saat ini, Gmail tidak akan dapat menerima pesan dari sumber non-dienkripsi.

Dilansir dari Ubergizmo, Rabu (10/2/2016), pengguna Gmail yang ingin mengirim atau menerima pesan dari penyedia email yang tidak mendukung enkripsi TLS, akan melihat ikon gembok terkunci kecil di bagian pojok kanan. Jika pengguna mengklik icon tersebut, maka akan muncul kotak pesan peringatan bagi pengguna.

Dialog tersebut akan memperingatkan pengguna untuk menggunakan layanan email yang tidak mendukung enkripsi TLS, penyedia email seperti Google misalnya. Selain lambang gembok, isyarat visuallainnya yang telah ditambahkan ke Gmail secara otomatis adalah bendera kontak email yang identitasnya tidak dapat diverifikasi.

Semua email yang datang dari sumber yang tidak sah sekarang akan memiliki tanda tanya ditampilkan di tempat di mana Anda biasanya melihat foto profil. Sebagai catatan, sebenarnya semua email dengan tanda tanya tidak semuanya berbahaya. Tetapi hal tersebut berfungsi sebagai pengingat untuk berhati-hati ketika ingin menerima atau mengirim ke email tersebut.

Sebagai bagian dari Safer Internet Day yang berlangsung kemarin, Google juga telah membawa kembali penyimpanan Google Drive 2GB secara gratis, untuk semua pengguna yang melakukan pemeriksaan keamanan cepat di akun Google mereka.
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.5628 seconds (0.1#10.140)