Cashtree Berhasil Tembus 500.000 Downloaders

Jum'at, 22 Januari 2016 - 14:33 WIB
Cashtree Berhasil Tembus 500.000 Downloaders
Cashtree Berhasil Tembus 500.000 Downloaders
A A A
JAKARTA - Meskipun terbilang sebagai pendatang baru, aplikasi Cashtree telah berhasil menembus 500.000 pe-download. Bahkan, aplikasi penghasil pulsa gratis ini berhasil memuncaki kategori Top Free Lifestyle di Google Play.Hal ini membuat PT VITI (Valuein Technology Indonesia) sebagai pengembang semakin optimis untuk menembus jutaan dowloaders di 2016.

"Aplikasi ini sendiri baru berusia dua bulan, namun Cashtree sudah mencapai 500.000 downloaders. Hal ini membuat kami semakin optimis untuk mencapai target 5 juta downloaders pada tahun ini," ujar Chief Service Officer PT VITI, Song Jinyoung, Jumat (22/1/2016).

Aplikasi Cashtree memang saat ini hanya tersedia pada perangkat Android. Namun jika target tahun ini tercapai, pengembang berencana menghadirkannya pada perangkat iOS.

Song Jinyoung menjelaskan, Cashtree merupakan aplikasi yang bisa membuat pengguna Android dapat mengumpulkan reward berupa electronic cash yang bisa ditukarkan dengan pulsa. Hanya dengan cara mengakses iklan dan website tertentu.

"Kami juga memang memiliki niat menghadirkan pada perangkat iOS, jika kami berhasil mencapai target yang ditentukan. Tapi untuk saat ini, kami hanya menyediakannya untuk perangkat Android," pungkasnya.

Pulsa yang disediakan juga beragam mulai dari Rp5.000 hingga Rp50.000. Dengan electronic cash sebanyak Rp5.500, pengguna dapat menukarnya dengan pulsa seharga Rp5.000.

Baca:
Aplikasi Cashtree Bisa beri Pulsa Gratis
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9245 seconds (0.1#10.140)
pixels