Jambore Komunitas Trajet Dimeriahkan Kontes Modifikasi

Senin, 21 Desember 2015 - 22:32 WIB
Jambore Komunitas Trajet...
Jambore Komunitas Trajet Dimeriahkan Kontes Modifikasi
A A A
JAKARTA - Trajet Family Club (TFC), komunitas penggemar MPV mewah asal Korea, Hyundai Trajet, sukses menggelar Jambore Nasional Ke-3 di Citra Grand, Kota Semarang, Jawa Tengah, Minggu, 20 Desember 2015. Jambore kali ini dimeriahkan kontes modifikasi yang diikuti ratusan peserta dari berbagai wilayah se-Indonesia.

Kontes modifikasi terbagi dalam tiga kategori, yaitu Trajet Tergaul (mengutamakan penampilan interior dan eksterior kendaraan), Trajet Terberisik (titik tekan pada kualitas sound system yang dibenamkan pada kendaraan peserta), dan Trajet Idola (Terunggul dari seluruh aspek baik performa mesin, eksterior, interior, maupun sound system).

Kategori Trajet Tergaul dimenangi mobil milik peserta dari Wilayah Jawa Timur, Antonius Ambar, nomor punggung TFC 0003. Pemenang kategori Trajet Terberisik juga jatuh ke tangan peserta dari Jawa Timur, yaitu Shofi Yullah, nomor punggung TFC 0688. Sementara itu, kategori Trajet Idola diraih mobil milik Rio Sullivan, TFC 0229, dari Jawa Tengah.

Para pemenang merupakan peraih suara terbanyak di masing-masing kategori dengan mekanisme voting yang diikuti seluruh peserta Jambore yang diikuti sekitar 400 orang.

Para pemenang berhak mendapatkan hadiah dari para sponsor berupa aksesoris kendaraan, spare part, dan paket lainnya. “Surprise banget dan senang sekali tentunya saya jadi pemenang karena tepat hari ini saya juga berulang tahun,” tutur Shofi, pemenang kategori Trajet Terberisik.

Selain kontes, jambore tahun ini diramaikan pula dengan bazaar kuliner serta beragam games keakraban dan permainan rakyat yang melibatkan member TFC beserta keluarga memperebutkan hadiah, seperti power bank, APAR mobil, jet washer, arloji, tas, madu, dan lainnya.

“Setiap acara TFC memang selalu melibatkan keluarga seperti istri dan anak-anak. Ini sesuai dengan spirit TFC sebagai family club. Karena itu, potensi sponsor pun tidak hanya dari brand yang berkaitan dengan automotif tapi juga beragam produk konsumsi keluarga,” tutur panitia utama Jambore, Eko Tjahjono, nomor punggung TFC 0117.

Sebelum jambore digelar, pada Minggu pagi, ratusan Trajet dari berbagai wilayah melakukan rolling thunder, konvoi melintasi beberapa jalan utama Kota Semarang dengan rute Badan Diklat Provinsi Jateng di kawasan Srondol menuju Citra Grand.

Jambore Nasional TFC ini merupakan akhir etape I rangkaian Touring Jawa-Bali yang berlangsung 19-31 Desember 2015. Pada Senin 21 Desember sore, etape II start dari Semarang menuju Surabaya. Etape selanjutnya adalah Denpasar-Malang-Yogyakarta-Bandung.

Sebelumnya, pada Sabtu, 19 Desember 2015, para peserta touring dan Jambore TFC dilepas oleh Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah, Ketua Umum TFC Rudi Irawan (TFC 0220), dan Service Marketing Division Head PT Hyundai Mobil Indonesia (HMI) Andi Agung di halaman Kantor Pemkot Tangerang. PT HMI tak pernah absen mendukung setiap kegiatan TFC baik berupa sponsorship, diskon service dan spare part, maupun pendampingan teknisi berikut spare part sepanjang touring sebagai antisipasi trouble kendaraan.

Sekjen TFC Idho Pamungkas (TFC 0094) mengungkapkan, koordinasi konvoi saat touring sangat terbantu dengan adanya dukungan dari National Traffic Management Center (NTMC) Korlantas Polri serta jaringan frekuensi Nusantara dari Radio Antarpenduduk Indonesia (RAPI) yang dikomandani Ronald Rienaldo (TFC 0870)

Dalam sepuluh tahun usianya, TFC kini menjadi salah satu komunitas automotif terbesar di Indonesia dengan jumlah member per Desember 2015 mencapai 1.030 orang.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3921 seconds (0.1#10.140)