Tampilan Google Play Berubah

Senin, 19 Oktober 2015 - 09:42 WIB
Tampilan Google Play...
Tampilan Google Play Berubah
A A A
MOUNTAIN VIEW - Teknisi Google Kirill Grouchnikov melalukan perbaikan visual untuk Google Play Store di ponsel. Laporan yang ada menunjukkan lebih segar untuk pengguna di seluruh dunia.

Dilansir dari Techradar, Senin (19/10/2015), tampilan baru ini terinspirasi oleh berbagai prinsip Material Desain Google, diperbarui Play Store. Sehingga membuat lebih mudah bagi pengguna terutama saat beralih antara aplikasi satu dengan aplikasi lain.

Salah satu perubahan yang paling mencolok, adalah pengenalan banner highlights di bagian atas layar. Di bagian itu Google memamerkan film populer, game dalam kategori tertentu, dan sebagainya. Sepertinya skema warna yang ditampilkan lebih jelas.

Tampilan baru juga termasuk logo Google yang memang baru-baru ini dirubah dan beralih ke sistem navigasi scrolling secara horizontal. Untuk perubahan ini, belum ada pernyataan resmi dari Google. Tapi tampaknya, Grouchnikov mendapat izin untuk membocorkan beberapa tampilan secara online.
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1105 seconds (0.1#10.140)